Terbukti setiap kali episode baru Extraordinary Attorney Woo dirilis, drama ini langsung jadi topik perbincangan menarik di Twitter.
Netizen Twitter langsung mengulas episode baru yang tayang, termasuk memilih adegan yang paling mereka suka.
Drakor Extraordinary Attorney Woo menarik sebab ceritanya mengangkat pengacara perempuan autis dengan kecerdasan di atas rata-rata.
Pengacara perempuan bernama Woo Young Woo (Park Eun Bin) mengidap spektrum autisme sejak kecil, namun berhasil masuk universitas ternama, menjadi lulusan terbaik, dan bekerja di firma hukum terkenal Korea Selatan.
Ia mampu memecahkan berbagai kasus hukum dengan cara berpikirnya yang unik, tak terpikirkan oleh orang maupun pengacara lain.
Rating Extraordinary Attorney Woo memang terbilang rendah di awal-awal penayangannya, yakni sekitar 4,0% dan 5,2% di tanggal 6 dan 7 Juli 2022.
Namun seiring dengan jalan ceritanya yang berkembang, kasus hukum berbeda di tiap episode, serta misteri hubungan Woo Young Woo dengan ibunya muncul, rating drakor ini meningkat.
Extraordinary Attorney Woo masih tayang secara on going di Netflix hingga pertengahan Agustus 2022 mendatang.
Patut dinantikan bagaimana kisah dalam drama ini berakhir, antara Young Woo dengan kedua orang tuanya dan Young Woo dengan laki-laki yang ia cintai.
Baca Juga: Viral di Twitter, Ini Karakter Perempuan Ha Yoon Kyung di Drakor Extraordinary Attorney Woo
(*)