Ada Suspek Cacar Monyet di Jawa Tengah, Ini Cara Lindungi Diri dari Penularan

Ericha Fernanda - Kamis, 4 Agustus 2022
Cara melindungi diri dari penularan cacar monyet.
Cara melindungi diri dari penularan cacar monyet. angelp

Penderita cacar monyet dapat menularkan sampai sampai semua lesi berkerak, keropeng telah jatuh, dan lapisan kulit baru telah terbentuk di bawahnya.

Selain itu, bayi baru lahir, anak-anak, dan orang dengan gangguan kekebalan tubuh berisiko mengalami gejala-gejala lebih serius dan kematian akibat monkeypox.

Cara Melindungi Diri dari Penularan Cacar Monyet

Lindungi diri dengan membatasi kontak dengan suspek atau sudah terkonfirmasi monkeypox atau hewan yang berisiko menularkan.

Bersihkan dan disinfeksi lingkungan yang bisa saja terkontaminasi virus cacar monyet secara teratur.

Jika kamu melakukan kontak erat dengan penderita monkeypox atau mengalami gejalanya, segera periksa ke fasilitas layanan kesehatan (faskes) setempat.

Penyedia faskes akan membantumu mendapatkan saran, pemeriksaan laboratorium, dan perawatan medis yang tepat.

Selain itu, beri tahu kontak eratmu bahwa kamu telah terkena monkeypox agar mereka dapat dipantau dan diberikan intervensi medis yang sesuai.

Selanjutnya lakukan isolasi sampai seluruh ruam-ruam kulit kering, mengelupas, dan terbentuk lapisan kulit baru di bawahnya.

Jadi, tetap jaga protokol kesehatan dan kurangi kontak erat sebanyak mungkin untuk melindungi diri dari cacar monyet ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Satu Warga Jawa Tengah Suspek Cacar Monyet, Waspadai Penularannya dari Orang ke Orang

 (*)

Sumber: jatengprov.go.id,Kemenkes RI
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru