Sambut Kemerdekaan RI ke-77, Kreator TikTok Lakukan Jelajah Serunya Indonesia ke 77 Destinasi

Maharani Kusuma Daruwati - Jumat, 5 Agustus 2022
Rute lokasi program Jelajah #SerunyaIndonesia
Rute lokasi program Jelajah #SerunyaIndonesia PARAPUAN/Maharani Kusuma Daruwati

Program ini bertujuan untuk membuka peluang dan memberdayakan ekonomi kreator di Indonesia, sehingga siapa pun dapat ikut mempromosikan wisata Indonesia dengan cara yang kreatif dan menyenangkan.

"Ragam konten oleh para kreator yang secara aktif berbagi rekomendasi kuliner khas nusantara, wisata daerah yang terkenal, hingga rekomendasi wisata baru sebagai hidden gem lewat video di TikTok, menjadikan konten wisata dan travel berkembang pesat dan menjadi bagian dari lima konten teratas di Indonesia," kata Agung Pamungkas, Public Policy and Government Relations, TikTok Indonesia.

"Kami berharap, konten livestream dari kreator yang ikut serta di "Jelajah #SerunyaIndonesia" ini dapat memberikan inspirasi dalam meningkatkan adaptasi, inovasi, dan kolaborasi untuk kemajuan pariwisata Indonesia. Program ini pun bisa menjadi cara untuk saling menginspirasi dalam mencintai, menumbuhkan rasa bangga, sekaligus mempromosikan Indonesia dengan cara yang seru, kreatif, dan menghibur," tambahnya.

Sebagai online travel agent (OTA) pertama di Indonesia, tiket.com juga ikut mendukung penjelajahan empat grup agar berjalan dengan lancar. Sandra Darmosumarto, Public Relations Sr. Manager, tiket.com, menyatakan, penjelajahan yang akan memberikan inspirasi berbagai destinasi wisata menarik di Indonesia ini sejalan dengan komitmen tiket.com untuk terus mendorong pertumbuhan serta pemulihan industri pariwisata di Indonesia.

"Kami harap konten pariwisata yang seru dan menghibur dari para kreator TikTok nantinya dapat membawa masyarakat untuk melihat lebih luas pesona wisata Indonesia, karena masih banyak destinasi hidden gems di Indonesia dengan alamnya yang indah, budaya yang kaya, dan kuliner yang nikmat. Semoga ini dapat memberikan inspirasi kepada masyarakat untuk #BulatkanTiketmu menuju liburan impian ke berbagai destinasi di Indonesia,"a ungkapnya.

Program Jelajah #SerunyaIndonesia mengusung kolaborasi dengan sejumlah kreator untuk menghasilkan konten livestream yang berkualitas.

"Yang menyenangkan dari TikTok LIVE adalah wadah bagi saya dan kreator lainnya untuk saling berinteraksi. Perjalanan di Jelajah #SerunyaIndonesia ini memberikan kesempatan bagi saya untuk berinteraksi, bukan hanya dengan saya dan pengguna lain, tapi juga masyarakat di berbagai daerah yang akan saya kunjungi dengan komunitas TikTok. Saya yakin akan ada banyak cerita menarik yang bisa kami sampaikan di program ini, rasanya tidak sabar!" ujar Melani Amelia, kreator TikTok LIVE.

Peluncuran program Jelajah #SerunyaIndonesia
Peluncuran program Jelajah #SerunyaIndonesia PARAPUAN/Maharani Kusuma Daruwati

Rencana lainnya juga disampaikan oleh kreator TikTok, Canny Claudya, yang kerap berbagi destinasi wisata melalui akunnya.

"Setiap destinasi wisata dan budaya tradisional menyimpan banyak cerita di baliknya, dan merupakan kesempatan besar bagi saya dan tiga rekan kreator lainnya untuk bisa mengeksplorasi kekayaan wisata Indonesia yang beragam ini melalui program Jelajah #SerunyaIndonesia.

"Semoga konten livestream yang kami bagikan dapat membuat masyarakat semakin menghargai keunikan setiap daerah di Indonesia dan menjadikan perbedaan itu sebagai hal yang menyatukan kita di Hari Kemerdekaan RI ke-77 nantinya," kata Canny Claudya.

Baca Juga: Jagoan Pariwisata, Tingkatkan Pariwisata di 4 Desa Wisata di Indonesia

(*)

 



REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya