Baru Sehari Tayang di Bioskop, Pengabdi Setan 2: Communion Tembus 500 Ribu Penonton

Firdhayanti - Jumat, 5 Agustus 2022
Pengabdi Setan 2: Communion
Pengabdi Setan 2: Communion Rapi Films

Unggahan Joko Anwar Soal Pengabdi Setan 2 Communion.
Unggahan Joko Anwar Soal Pengabdi Setan 2 Communion. Instagram.com/jokoanwar

Film Pengabdi Setan 2: Communion sendiri masih dibintangi oleh jajaran aktor dan aktris di film sebelumnya. 

Adapun mereka adalah Tara Basro, Endy Arfian, Nasar Anuz, Bront Palarae, hingga Ayu Laksmi. 

Selain jajaran aktor dan aktris sebelumnya, film ini juga dibintangi Ratu Felisha, Jourdy Pranata, Muzakki Ramadhan, dan Fatih Unru. 

Ceritanya sendiri masih berkaitan dengan film sebelumnya, yakni beberapa tahun setelah berhasil menyelamatkan diri dari kejadian mengerikan yang membuat mereka kehilangan ibu (Ayu Laksmi) dan si bungsu Ian.

Rini (Tara Basro) dan adik-adiknya, Toni (Endy Arfian) dan Bondi (Nasar Anuz), serta Bapak (Bront Palarae) tinggal di rumah susun.

Mereka percaya tinggal di rumah susun aman jika terjadi sesuatu karena ada banyak orang.

Namun, tinggal bersama banyak orang juga bisa sangat berbahaya jika tidak sangat mengenali siapa saja yang menjadi tetangga mereka.

Kawan Puan bisa mengikuti kelanjutan kisahnya dengan menonton Pengabdi Setan 2 Communion di bioskop. 

Baca Juga: Cerita Ayu Laksmi Perankan Karakter Perempuan Ibu di Film Pengabdi Setan 2: Communion

Film pertamanya menjadi film terlaris di tahun 2017 dengan jumlah 4.206.103 penonton di bioskop.

Pada ajang Festival Film Indonesia 2017, Pengabdi Setan mendapatkan 13 nominasi, dan berhasil memenangkan 7 di antaranya.

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru