2. Memperindah rumah dan menenangkan hati
Tak dapat dimungkiri kalau kolam ikan akan mempercantik tampilan halaman di depan rumahmu.
Apalagi jika desain dan dekorasinya unik, tak heran kalau dengan melihat ikan-ikan di dalamnya bisa mengurangi stres.
Gemericik air yang terdengar dari filter atau air mancur buatan di kolam juga dapat menenangkan perasaan loh, Kawan Puan.
3. Mengenalkan anak kepada alam dan ikan
Anak-anak biasanya suka melihat ikan berenang di dalam kolam, sehingga ini menjadi salah satu alasan orang tua membuat kolam ikan.
Tak sekadar supaya anak bisa bermain atau memelihara ikan, keberadaan kolam juga membantu kita mengenalkan anak pada alam.
Anak-anak bisa berinteraksi dengan ikan hias, memberi makan ikan, bermain air, dan lain-lain.
Wah, ternyata punya kolam ikan di rumah menguntungkan juga ya, Kawan Puan?
Baca Juga: Tak Perlu Sering Dikuras, Ini 5 Cara Menjaga Kolam Ikan Tetap Jernih
(*)