Langkah selanjutnya dalam rutinitas perawatan kulitnya adalah penggunaan moisturizer.
Tahapan ini membantu menjaga kulitnya tetap lembap dan tidak kering.
5. Eye cream
Prilly juga rutin menggunakan eye cream guna mencegah timbulnya tanda-tanda penuaan dini.
Eye cream ini dipakai untuk mengatasi masalah dark circle di bawah matanya.
6. Memijat muka
Rangkaian terakhir yang dilakukan Prilly dalam perawatan kulitnya adalah memijat muka.
"Jurus andalan aku adalah aku selalu mijit muka aku," tuturnya sembari menunjukkan face massager yang dimilikinya.
Menurutnya, memijat muka dapat membuat tampilan wajah menjadi lebih tirus.
"Karena ini akan kontur muka dan kayak men-decrease kandungan air di muka kita yang bikin muka kita keliatan kayak bloated," pungkasnya.
Nah, Kawan Puan itu dia rangkaian rutinitas skincare yang dilakukan Prilly Latuconsina untuk menjaga kulit wajahnya tetap sehat dan glowing.
Semoga menginspirasi!
Baca Juga: Dilakukan Prilly Latuconsina hingga Jennifer Bachdim, Ini 4 Tips Pole Dance untuk Pemula
(*)