Viral di TikTok, Model Jatuh di Pagelaran Jember Fashion Carnaval 2022

Ratu Monita - Rabu, 10 Agustus 2022
Viral di TikTok, model terjatuh di Jember Fashion Carnaval 2022.
Viral di TikTok, model terjatuh di Jember Fashion Carnaval 2022. Kutipan layar TikTok @jellydrinkmatcha

Parapuan.co - Baru-baru ini konten mengenai model yang terjatuh saat jalan di runway viral di TikTok

Sebagaimana diketahui, model dituntut untuk tampil sempurna saat berjalan di tengah catwalk.

Tak hanya itu, model juga harus terlihat anggun dan memukau saat berjalan di runway sembari menunjukkan apa yang dikenakannya. 

Akan tetapi, beberapa waktu lalu terdapat video viral di TikTok yang menunjukkan seorang model perempuan terjatuh saat catwalk di acara Jember Fashion Carnaval (JFC) 2022.

Konten tersebut pertama kali diunggah oleh pengguna TikTok dengan nama @jellydrinkmatcha. 

Awalnya dalam video viral tersebut, terlihat sejumlah model tampak sempurna berjalan di runway dengan busana yang dikenakannya. 

Sejumlah model ini pun tampil percaya diri berjalan lenggak-lenggok di tengah runway.

Tak lupa mereka juga menebarkan senyuman cantik ke para penonton yang berada di sekitarnya.

Namun, tiba-tiba salah seorang model perempuan berhijab yang mengenakan baju berwarna hijau daun terjatuh saat ia sedang catwalk bersama model lainnya. 

 Baca Juga: Viral di TikTok Pakai Bedak Bayi agar Cantik Alami, Ternyata Ini Dampaknya bagi Kulit

@jellydrinkmatcha ???? #jfc #jfcjember ♬ suara asli - ciaa

Hal yang menarik perhatian publik adalah meskipun terjatuh, model dengan headpiece berwarna emas di kepalanya itu tetap bisa bersikap profesional. 

Terlihat dalam video viral di TikTok tersebut sang model masih berusaha melambaikan tangannya bak model profesional.

Bahkan, ekspresi wajah dari sang model tak menunjukkan dirinya panik saat jatuh. 

Kemudian, ia pun perlahan berdiri dan berputar, lalu kembali berjalan melenggak lenggok. 

Sesaat dirinya berdiri, ia pun medapatkan tepuk tangan dari para penonton yang menyaksikan aksinya. 

Bahkan, tak sedikit penonton yang bersorak saat model tersebut kembali berjalan.

Konten video viral tersebut pun menjadi perbincangan dan mendapatkan beragam komentar positif dari warganet.  

Baca Juga: Tren Nail Slugging Viral di TikTok, Ini Cara dan Manfaatnya untuk Kuku

Tak sedikit yang menunjukkan rasa salutnya pada model yang tetap tampil percaya diri di tengah situasinya yang tengah menjadi sorotan.

"keren tau, pdhal hati deg, deg'an pasti smpai penonton nya tepuk tangan," tulis pengguna TikTok @aleshasafaraelan***.

"keren sih stabil ga kaget gitu, pinter juga mikirnya cepet," tulis @alghifft***.

"definisi jatuh yang estetis, salut ama mbaknya," tulis pengguna TikTok lainnya. 

Sebagai informasi, Jember Fashion Carnaval merupakan gelaran fashion yang mengangkat tren kekinian, dengan cara berekspresi sekreatif mungkin melalui busana yang dikenakan.

Tahun ini, Jember Fashion Carnaval kembali dihelat setelah 2 tahun tertunda akibat pandemi.

Diselenggarakan pada 6-7 Agustus 2022, acara ini diselenggarakan di Alun-Alun Jember.

Dengan mengangkat tema The Legacy, JFC hadir masih dengan misi menjadikan Jember sebagai kota karnaval dunia yang bersifat dinamis, otentik, dan kolektif.

Dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, acara ini pun terbukti dapat membantu meningkatkan perekonomian warga Jember. 

Kawan Puan, itu dia ulasan mengenai video model terjatuh di Jember Fashion Carnaval 2022 yang viral di TikTok.

Baca Juga: Viral di TikTok Tren Skin Cycling, Ini Penjelasan dari Dokter Kulit

(*) 

Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Viral di TikTok, Model Jatuh di Pagelaran Jember Fashion Carnaval 2022