IU Jadi Karakter Perempuan Kuat, Ini Fakta Menarik Drakor My Mister

Firdhayanti - Sabtu, 13 Agustus 2022
Fakta menarik drakor My Mister
Fakta menarik drakor My Mister Kompas.com

Parapuan.co - Meskipun bukan drakor terbaru, My Mister kembali menayangkan episodenya di Vidio. Yuk, kita simak fakta menarik drakor tersebut.

Drakor My Mister diketahui telah tayang pada 3 tahun lalu, tepatnya tanggal 21 Maret 2018 di tvN.

Tayangan My Mister yang dibintangi oleh Lee Sun Kyun dan IU ini bisa menjadi rekomendasi drakor untuk Kawan Puan tonton.

1. Kisah Manusia dengan Masalahnya Masing-Masing 

Dalam fakta menarik drakor My Mister, kisahnya menceritakan tentang manusia dengan masalah kehidupan yang mereka alami. 

Dilansir dari Asianwiki, Park Dong Hoon (Lee Sun Kyun) adalah lelaki berusia 40-an yang bekerja sebagai insinyur di sebuah perusahaan arsitektur.

Dia menikah dengan Kang Yoon Hee (Lee Ji Ah), namun hidupnya tak bahagia karena istrinya diam-diam selingkuh. 

Sementara itu, Lee Ji An (IU) adalah perempuan berusia 20-an yang menanggung banyak kesulitan hidup. Ia memiliki banyak utang dan harus merawat neneknya yang sakit. 

Memiliki karakter dingin, namun Lee Ji An pintar dan pekerja keras dengan bekerja paruh waktu di perusahaan tempat Dong Hoon bekerja. Kisah kedua manusia ini menjadi hal menarik di drakor. 

Baca Juga: Hari Remaja Internasional, 5 Rekomendasi Drakor Remaja Angkat Kisah Cinta dan Masa Sekolah

Ji An pun mendekati Joon Young untuk menawarkan kerja sama dengan Dong Hoon

Ia berjanji akan membantu menyingkirkan selingkuhan sang istri. 

2. Perubahan pada Beberapa Pemeran 

Fakta menarik drakor kedua, ternyata ada beberapa pergantian dari para pemainnya.

Na Moon-Hee awalnya berperan untuk memainkan karakter pendukung Byeon Yo-Soon.Namun, karena masalah penjadwalan dan peran tersebut digantikan Ko Du-Shim.

Oh Dal-Su awalnya berperan untuk memainkan karakter Park Sang-Hoon.

Dia keluar dari serial drama pada 27 Februari 2018 karena klaim pelecehan / penyerangan seksual dari masa lalunya. Park Ho-San kemudian berperan sebagai Park Sang-Hoon.

3. Episode Pertama Punya Durasi Lebih Lama 

Hal menarik di drakor My Mister lainnya ialah ada perbedaan durasi antara episode 1 dan episode lainnya. 

Baca Juga: Fakta Menarik Drakor It's Beautiful Now yang Meraih Rating TInggi

Episode pertama berdurasi selama 90 menit, sedangkan episode lainnya berdurasi 20 menit lebih lama. 

4. Dikritik Fans Usai Diduga Hadirkan Kisah Romansa 

Drakor ini sempat menuai kritik menjelang pemutaran perdana lantaran diduga bakal mengisahkan kisah cinta lelaki berusia 40-an dan seorang perempuan berusia 20-an.

Lee Sun Gyun pun memberikan klarifikasi terkait kritikan tersebut. “Ini bukan kisah cinta, tapi kisah manusia," ujar Lee dalam Soompi

IU juga menjelaskan bahwa drakor My Mister bercerita tentang kenyataan hidup orang-orang, bukan drama romantis atau fantasi. 

“Ini bukan cerita yang mengatakan, 'Kenyataan harus seperti ini,' dan itu bukan mempercantik kenyataan. Sebaliknya, ini adalah drama yang mengatakan, 'Ada kenyataan seperti ini. Bagaimana seharusnya kita hidup?'”

5. Tanggapan IU Soal Adegan Kekerasan 

Dalam salah satu adegan drakor My Sister, terdapat kontroversi saat  rentenir Lee Kwang Il (Jang Ki Yong ) melakukan kekerasan lagi Lee Ji An  (IU) dalam episode 21 Maret yang menjadi fakta menarik drakor. 

Baca Juga: Sooyoung SNSD Jadi Karakter Perempuan Fanatik Olahraga di Drakor If You Wish Upon Me

IU menggambarkan hubungan antara dua karakter sebagai konflik paling intens dalam drama. 

 “Mereka bertarung dengan sengit di episode pertama, jadi dia tidak akan bisa mencintai seseorang seperti itu. Kisah mereka perlahan akan terungkap," kata IU. (*)

Sumber: Soompi,asianwiki
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru