Cara membuat campuran tersebut pun mudah, cukup campurkan satu botol cuka putih dari air panas.
Kemudian, aduk hingga larutan cuka tercampur sempurna. Lalu semprot di area yang kerap terdapat kecoak, seperti di area meja atau bagian atas kompor.
4. Minyak Esensial
Lebih lanjut, tidak ada salahnya jika kamu mencoba mengusir kecoak di dapur dengan menggunakan minyak esensial.
Minyak esensial seperti minyak peppermint dan lavender dapat digunakan untuk mencegah serangga muncul, termasuk kecoak.
Cukup semprotkan minyak esensial di sekitar area yang terdapatkan kecoak, kemudian biarkan aromanya menyebar.
5. Lemon dan Baking Soda
Terakhir, Kawan Puan bisa menggunakan campuran perasan buah lemon dan dua sendok makan baking soda ke dalam satu liter air.
Jika sudah, aduk rata campuran ini dan buah ke saluran pembuangan.
Langkah ini dilakukan untuk membersihkan area di bawah wastafel yang kerap digunakan kecoak berkembang biak.
Kawan Puan, itu tadi lima bahan alami yang bisa digunakan untuk mengusir kecoak di dapur.
Jadi, dari kelima bahan alami di atas, manakah yang ingin kamu coba?
Baca Juga: Menjaga Kebersihan Dapur Jadi Kunci agar Hama Pengganggu Hilang
(*)