3. Antisipasi Reaksi Pasangan
Sebelum kami melanjutkan percakapan ini, pikirkan bagaimana reaksi pasangan.
Akankah mereka marah, frustrasi, atau memahami semuanya?
Mengantisipasi reaksi pasangan adalah hal yang perlu kamu lakukan.
4. Tanyakan Bagaimana Pendapatnya
Setelah kamu berhasil mengungkapkan perasaan bosan melakukan hubungan seksual dan apa penyebabnya, kini giliranmu untuk mendengar pendapat pasangan.
Hal ini dibutuhkan untuk mencapai kesepakatan bersama dan solusi apa yang terbaik untuk kamu berdua.
Biarkan pasangan menyampaikan pendapatkan untuk melakukan diskusi yang lebih terbuka.
5. Tidak Apa-apa Jika Gugup
Sangat memungkinkan jika kamu akan merasa gugup saat mengatakan ini pada pasangan.
Tidak apa-apa untuk merasa gugup, terlebih ini menjadi sesuatu yang perlu kamu komunikasikan.
Kawan Puan, itu tadi hal yang perlu dilakukan ketika kamu merasa bosan dalam melakukan hubungan suami istri.
Apakah kamu juga pernah mengalaminya?
Baca Juga: 5 Tips Lakukan Hubungan Suami Istri untuk Pasangan Baru, Bicarakan Ini
(*)