2. Lantai Kayu
Sama dengan furnitur kayu, lantai kayu juga tidak disarankan untuk dibersihkan dengan baking soda.
Pasalnya, soda kue dapat menghilangkan sealant yang digunakan pada lantai kayu.
Sebaiknya gunakan pembersih yang dibuat khusus untuk lantai kayu.
3. Marmer
Lebih lanjut, permukaan yang berlapis marmer atau kuarsa menjadi benda lain yang tidak disarankan untuk dibersihkan menggunakan baking soda.
Seiring waktu, baking soda akan menyebabkan kerusakan pada lapisan pelindung atas dan akhirnya meninggalkan goresan pada marmer atau kuarsa.
Menurut Jack Prenter, pendiri Chore Bliss mengatakan bahwa baking soda dapat berpotensi merusak marmer.
Baca Juga: Mendapati Kompor Gas Berkarat? Coba Atasi dengan 3 Cara Ini