Digelar Hybrid di Yogyakarta, ICIFPRH 2022 Usung Tema Percepatan 3 Zeros di Indonesia

Rizka Rachmania - Selasa, 23 Agustus 2022
Opening Ceremony ICIFPRH 2022.
Opening Ceremony ICIFPRH 2022. Dok. RUTGERS Indonesia

 

Saat membuka acara ICIFPRH 2022, Ova Emilia pun menegaskan bahwa kesejahteraan fisik maupun mental adalah hal yang sangat penting.

Ova menekankan bahwa kesejahteraan fisik merupakan hal krusial selain juga kesehatan mental dan sosial.

“Kesejahteraan ataupun kesehatan fisik tentunya merupakan suatu hal yang sangat penting selain tentunya kesehatan mental dan juga sosial,” terang Ova.

Dalam kesempatan tersebut, Ova juga menyampaikan upaya Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam hal menekan angka kasus kekerasan seksual di ranah pendidikan.

Ia mengatakan bahwa saat ini UGM telah menerapkan zero tolerance terhadap kasus kekerasan seksual.

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menekan sekaligus mencegah terjadinya kasus kekerasan seksual di lingkungan kampus, yang berisiko terjadi pada mahasiswa maupun pihak kampus lainnya.

Pasalnya, seperti yang Kawan Puan ketahui, kekerasan seksual adalah kasus yang masih sering terjadi di mana saja, dan bisa mengancam siapa saja.

Kekerasan seksual ini juga menjadi salah satu isu yang dibahas dalam 3 zeros di Indonesia dan juga yang melatarbelakangi adanya ICIFPRH 2022 kali ini.

Baca Juga: Wajib Diketahui, Ini 10 Poin Penting UU Tindak Pidana Kekerasan Seksual

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja