Ingin Optimalkan Persiapan Sekolah Anak? Ikut Festival Ini, Yuk!

Arintha Widya - Rabu, 24 Agustus 2022
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)
Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Chatchai Limjareon

Parapuan.co - Keberhasilan anak di masa depan tentunya tidak lepas dari dukungan orang tua dalam setiap tumbuh kembangnya.

Termasuk, dukungan orang tua dalam mempersiapkan pendidikan bagi anak sebagai bekal masa depan.

Melanjutkan komitmen menjadi sahabat orang tua dalam hal tumbuh kembang buah hati, Lazada kembali menghadirkan Lazada Mother and Baby Festival.

Tak hanya belanja kebutuhan ibu dan anak, festival kali ini juga meliputi serangkaian seminar edukasi parenting.

Mengusung tema "Raising A Little Happy Learner", Festival Ibu dan Bayi Lazada berlangsung di tanggal 24-26 Agustus 2022.

Sebagaimana dalam press rilis yang diterima PARAPUAN, festival tersebut merupakan hasil kerja sama Lazada dengan ParenTalk.

Dalam sebuah seminar edukasi parenting yang disampaikan, ada topik seputar kegiatan orang tua saat menyiapkan anak untuk sekolah.

Selagi mempersiapkan anak menuju rutinitas sekolah, orang tua bisa memperhatikan sejumlah hal terutama soal memilih pendidikan terbaik bagi buah hati.

"Setiap orang tua pasti menginginkan anak-anaknya berhasil, termasuk dalam hal pendidikan," ungkap Lia Kurtz, SVP FMCG Lazada Indonesia.

Baca Juga: Gali Bakat Anak untuk Dukung Meraih Mimpi, Ini Saran Psikolog Anak

"Lazada memahami, ada banyak faktor yang bisa mempengaruhi keberhasilan pendidikan anak. Tentunya, hal tersebut tidak luput dari peran orang tua, mulai dari mempersiapkan hingga mendampingi anak di masa belajar serta menjalani rutinitas sekolah," imbuhnya.

"Oleh karena itu, di Mother and Baby Festival bekerja sama dengan ParentTalk kali ini, kami menggandeng para expert khusus," terang Lia Kurtz lagi.

Hal itu dilakukan untuk membantu orang tua mengenali berbagai hal yang bisa dilakukan untuk mendukung anak menjadi pribadi yang senang belajar, dan mengeksplorasi untuk keberhasilannya di jenjang pendidikan, baik formal maupun non-formal.

Berbagai topik yang diangkat pada rangkaian Lazada Mother and Baby Festival kali ini ialah screening tumbuh kembang serta kesehatan fisik dan mental anak.

Ada pula topik tentang bagaimana melihat tanda kesiapan sekolah anak, hingga bagaimana mengenali gaya belajar anak.

Hal tersebut tentunya dapat membantu orang tua dalam memilih sekolah yang tepat dan sesuai dengan anak.

Damar Wijayanti, Montessori dan Certified Positive Discipline Parents Educator dan Co-Founder Good Enough Parents mengungkap faktor yang perlu diperhatikan orang tua sebelum memilih dan menyiapkan pendidikan anak.

"Tidak hanya kesiapan mental, fisik, dan kemampuan kognitif untuk pengetahuan umum namun juga finansial," kata Damar Wijayanti.

"Orang tua juga harus bisa melihat dan memanfaatkan the happines factor dari sang buah hati," tuturnya lagi.

Menurut Damar, hal itu dipercaya mampu membantu anak untuk lebih optimal dan bertanggung jawab terhadap kesuksesannya di masa depan.

Di samping dua narasumber di atas, hadir pula sosok Marsha Tengker, M.Sc, M.Psi, sebagai seorang ibu dan psikolog.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan seminar semacam ini dapat membuka wawasan para orang tua untuk bisa bereksplorasai sesuai dengan kebutuhan dan kesiapan anak.

"Saya sangat mengapresiasi seluruh kegiatan positif yang dapat membantu para orang tua dalam mencari tahu cara terbaik untuk memilih sekolah yang sesuai dengan potensi serta cara belajar anak," ujarnya.

Bagi Kawan Puan yang ingin mengikuti rangkaian festival ibu dan anak dari Lazada dan ParenTalk ini, kamu bisa mengakses akun Instagram @parentalk.id.

Baca Juga: Perempuan Menikah, Ini Cara Ajak Pasangan Berdiskusi soal Dana Pendidikan Anak

(*)

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Ingin Optimalkan Persiapan Sekolah Anak? Ikut Festival Ini, Yuk!