Parapuan.co - Kawan Puan sedang mencari ide bekal? Ada tips memasak cepat kimbap untukmu, nih.
kimbap atau gimbap adalah jenis makanan Korea yang terdiri dari nasi yang dibungkus dengan rumput laut.
Sebelum digulung, kimbap biasanya diisi dengan potongan wortel, bayam, mentimun, acar lobak, telur, dan crab stick atau bulgogi.
Di Korea, sajian ini populer sebagai makanan yang dibawa piknik, mendaki, atau aktivitas di luar ruangan lainnya.
Karena proses pembuatannya mudah, kamu juga bisa menjadikan kimbap untuk sarapan atau bekal untuk anak-anak.
Melansir Kompas.com, berikut tips memasak cepat kimbap yang bisa kamu coba di rumah. Yuk, simak!
1. Letakkan Nasi di Lembaran Rumput Laut
Cara membuat kimbap yang pertama adalah campurkan nasi hangat, minyak wijen, dan garam ke dalam mangkuk. Aduk rata.
Dengan menggunakan rol sushi bambu atau selembar aluminium foil, letakkan satu lembar rumput laut kering dengan sisi mengkilap ke bawah.
Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Onigiri, Nasi Kepal Jepang untuk Bekal Sekolah Anak
Sebarkan campuran nasi ke atas lembaran rumput laut hingga rata, biarkan 1/3 bagian atasnya kosong.
2. Tumis Wortel dan Mentimun
Tips memasak cepat selanjutnya adalah tumis wortel dalam wajan antilengket, tambahkan sedikit garam, dan angkat setelah 2 atau 3 menit. Sisihkan.
Menggunakan wajan yang sama, tumis mentimun, tambahkan sedikit garam, dan angkat setelah 2 atau 3 menit. Sisihkan.
3. Goreng Telur dan Potong Tipis
Kocok telur dalam mangkuk kecil. Dadar di wajan antilengket selama satu menit, lalu balikkan dan dan masak sisi lainnya selama satu menit juga.
Keluarkan telur dadar dari wajan antilengket, kemudian potong memanjang dan tipis-tipis. Sisihkan.
4. Letakkan Isian ke Lembaran Nasi
Agar bisa menyatu, cara membuat kimbap berikutnya adalah meletakkan semua isian ke atas lembaran nasi.
Baca Juga: 6 Tips Memasak Cepat Sandwich, Ide Bekal Sekolah Anak dan Bekerja
Mulailah dengan meletakkan crab stick atau bulgogi secara horizontal ke atas lembaran nasi.
Ingat, jangan menambahkan terlalu banyak isian karena dapat menyebabkan kimbap sulit digulung.
Dalam jumlah yang sama, tambahkan wortel, bayam, mentimun, acar lobak, serta telur secara berurutan.
5. Gulung dengan Kencang
Gulung kimbap dengan kencang mulai dari bawah, serta tekan dengan kuat ke bawah agar isiannya tetap di tempatnya.
Teruslah menggulung dan tarik gulungan ke bawah ke arah ujung rol bambu, dan sebarkan sedikit air di ujung lembaran nasi. Rekatkan.
Setelah tergulung sempurna, potong kimbap menjadi 7 hingga 8 bagian dan sajikan.
Nah, itulah tips memasak cepat kimbap untuk sarapan atau bekal ya, Kawan Puan.
Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Chicken Pok-Pok, Cocok untuk Bekal Sekolah Anak
(*)