Usia 15-24 Tahun Rentan Alami HIV dan IMS, Dokter Ungkap Faktornya

Anna Maria Anggita - Kamis, 25 Agustus 2022
Dokter ungkap orang muda 15-24 tahun rentan terkena HIV
Dokter ungkap orang muda 15-24 tahun rentan terkena HIV Gam1983

Parapuan.co - Human Immunodeficiency Virus (HIV) menjadi salah satu infeksi menular seksual (HIV) yang berbahaya bagi tubuh manusia.

Pasalnya virus tersebut dapat merusak sistem kekebalan dengan menginfeksi dan menghancurkan sel CD4, di mana ketika sel tersebut hancur, maka tubuh pun lebih rentan terserang penyakit.

HIV diketahui menular melalui hubungan seksual baik secara vaginal maupun anal.

Menurut dr. Marcia Soumokil MPH, Ketua Yayasan IPAS Indonesia mengungkap jika orang muda berusia 15-24 tahun punya kerentanan yang cukup tinggi terhadap HIV dan IMS.

"Itu ada banyak faktor, pertama perubahan mereka ke remaja, ada biologis, hormonal, psikologis, dan sebagainya," ujar dr. Marcia pada International Conference on Indonesia Family Planning and  Reproductive Health 2022 (ICIFPRH), Kamis (25/08/2022).

Salah satu faktor yang membuat orang muda menjadi rentan terhadap HIV dan IMS yakni kurangnya pendidikan seksual.

Selama ini pendidikan seksual dianggap hanya mengajarkan tentang hubungan seksual saja oleh sebagian besar masyarakat.

Justru sebaliknya, pendidikan seksual tidak cuma tentang hubungan seksual saja, tapi juga memberikan anak pengetahuan tentang tubuh, fungsi tubuh, menjaga diri dan bagaimana punya relasi yang sehat.

Ia juga menambahkan kurangnya pendidikan seksual pada anak muda membuat diri mereka mengambil keputusan tanpa mengetahui risiko yang terjadi

Baca Juga: Deretan Penyakit Menular Seksual Akibat Seks Oral, Ada Klamidia hingga HIV



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps