Krealogi sendiri merupakan platform ekosistem digital untuk usaha mikro kecil menengah (UMKM) digital.
Platform tersebut bertujuan guna meningkatkan produktivitas, keuntungan, dan potensi penjualan dari bisnis tersebut.
Azalea mengungkapkan bahwa ia sangat antusias mendaftarkan diri.
Pasalnya, menurutnya program ini memberikan kesempatan yang baik untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan dan teknis bagi seorang CEO.
"Selain itu, saya juga berkesempatan untuk mengenal dan membangun relasi dengan banyak female entrepreneurs dan investors dari berbagai negara,” ujar pengusaha muda yang saat ini berusia 33 tahun dalam keterangan pers yang diterima PARAPUAN.
Mendapat berbagai pelatihan dari penasihat Google, Azalea pun menantikan hal tersebut.
“Saya sangat menantikan untuk mendapatkan pelatihan tentang kepemimpinan, penggalangan dana, dan tips untuk menetapkan Objective and Key Result (OKR) bisnis," katanya.
Azalea optimis bahwa pelatihan ini akan membantu pengembangan bisnisnya.
"Saya yakin pelatihan ini akan sangat membantu pengembangan Krealogi menjadi lebih baik dan memberikan lebih banyak peluang bagi kami membantu lebih banyak rekan UMKM di Indonesia agar lebih maju” tutupnya.
Baca Juga: B20 WiBAC Luncurkan Platform OGWE, Aksi Konkret untuk Berdayakan Perempuan di Dunia Bisnis
(*)