5. Usap sisa produk pembersih yang ada di atas kompor dengan menggunakan kain atau kaca handuk kertas
6. Semprotkan permukaan kompor dengan air, kemudian lap dengan kain bersih atau kertas tisu untuk menghilangkan sisa pembersih.
Tips Agar Kompor Listrik Tetap Bersih
Sementara itu, ada beberapa tips yang bisa Kawan Puan lakukan untuk merawat kompor listrik.
1. Segera bersihkan semua tumpahan sisa memasak yang mengenai permukaan kompor listrik.
Mendiamkan kotoran terlalu lama menempel bisa membuat proses pembersihan semakin sulit
2. Hindari menggunakan bantalan gosok yang keras karena dapat menggores kompor tanam
3. Bersihkan kompor tanam secara teratur dengan pembersih keramik
4. Untuk mencegah goresan, hindari menggeser panci dan wajan pada permukaan kompor tanam.
Nah Kawan Puan, itu tadi tips membersihkan dan merawat kompor listrik tanam.
Jadi pastikan untuk membersihkan dan memberikan perawatan yang tepat ya Kawan Puan. (*)
Baca Juga: Agar Lebih Awet, Ini 4 Cara Mencegah Goresan pada Kompor Kaca