Parapuan.co - Pemakaian lip cream sering sekali membuat bibir menjadi lebih kering.
Kondisi tersebut tak jarang mengganggu penampilan karena bibir menjadi terlihat pecah-pecah.
Alasan ini pula yang membuat sebagian orang lebih selektif dalam memilih lip product yang satu ini.
Tapi tak perlu khawatir karena kini sejumlah brand kosmetik lokal telah menghadirkan lip cream dengan formula yang tidak membuat bibir kering.
Untuk itu, kali ini PARAPUAN akan memberikan rekomendasi lip cream lokal yang tak membuat bibir kering.
1. SASC Lip Cream
Rekomendasi pertama ada lip cream dari SASC dengan kandungan vitamin E dan antioksidan.
Formula tersebut dikenal mampu melembapkan bibir lebih mendalam.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Lip Tint untuk Makeup Natural Look, Bibir Terlihat Segar
Selain itu, produk ini juga diformulasikan tanpa paraben, sodium lauryl sulfate (SLS), dan gluten, sehingga aman digunakan bagi pemilik bibir yang sensitif.
Dibanderol dengan harga Rp120.000, lip cream satu ini memilki hasil akhir matte, tahan lama, dan kissproof.
2. YOU Makeups Rouge Satin Lip Cream
Buat Kawan Puan yang mencari lip cream dengan pigmentasi intens, lip product satu ini bisa jadi pilihan menarik.
Lip product ini diperkaya dengan kandungan sunflower seed oil yang kaya antioksidan dan vitamin E sehingga mampu memberikan kelembapan pada bibir.
Selain itu, lip cream yang dijual dengan harga Rp68.000 ini didukung dengan kandungan coconut oil yang menutrisi bibir dan mencegah dari pecah-pecah.
3. ESQA Matte Lip Liquid
Baca Juga: 5 Rekomendasi Lip Serum Mulai Rp 17 Ribuan untuk Bibir Lembap Ternutrisi
Lip cream lokal lainnya yang tak bikin bibir kering ada dari ESQA dengan hasil akhir matte.
Formula lip cream ini bebas gluten, paraben, dan sulfat, serta diperkaya dengan jojoba oil, sehingga membuat bibir lebih lembap dan aman digunakan oleh pemilik bibir sensitif.
Kawan Puan bisa mendapatkan lip cream ini dengan harga Rp165.000.
4. Lip Cream Implora
Pilihan lip cream lainnya yang tak membuat bibir kering adalah dari Implora.
Dijual dengan harga Rp14.200, lip cream ini memiliki formula lembut dengan kandungan vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan.
Formula tersebut menjadikan lip cream ini dapat membantu menjaga kelembapan alami bibir.
5. Emina Creamatte Lip Cream
Rekomendasi terakhir ada lip cream dari Emina yang memiliki formula vitamin E.
Selain vitamin E, lip product ini mengandung ekstrak macadamia, sehingga mudah diaplikasikan dan memberikan kelembapan mendalam untuk bibir.
Lip cream yang dijual dengan harga Rp36.000 ini memiliki tekstur lembut dan mudah dioleskan pada bibir.
Nah, itu dia rekomendasi lip cream lokal yang tak membuat bibir kering. Selamat berbelanja!
Baca Juga: Viral di TikTok, Rekomendasi Lip Product untuk Bikin Tampilan Gym Lips
(*)