Pastikan pula melakukan tes HIV sebelum mulai berhubungan seks.
Selain tes HIV, disarankan pula bagi kamu dan pasanganmu untuk melakukan tes penyakit menular seksual (PMS).
Pasalnya, PMS itu meningkatkan risiko penularan HIV.
2. Hindari Perilaku Seksual yang Berisiko
Kawan Puan, jika kamu ingin terhindar dari HIV pastikan untuk tidak melakukan perilaku seksual berisiko.
Perilaku seksual berisiko itu seperti melakukan seks anal maupun vaginal tanpa menggunakan kondom.
Selain itu, batasi pula jumlah pasangan seksual, pastikan untuk tidak lebih dari satu.
Sebab, semakin banyak pasangan seksual yang kamu miliki, maka kemungkinan tertular HIV pun lebih besar.
Usahakan untuk selalu menggunakan kondom setiap berhubungan intim, terutama saat penetrasi.
3. Konsultasi tentang PrEP
Jika kamu sudah aktif secara seksual, maka jangan ragu untuk berbicara pada penyedia layanan kesehatan tentang penggunaan Profilaksis Pra Pajanan atau pre-exposure prophylaxis (PrEP).
PrEP dilakukan dengan penggunaan obat HIV tertentu setiap hari
Tentunya hal ini bertujuan untuk mengurangi risiko tertular HIV melalui seks atau penggunaan narkoba suntikan.
Supaya terhindar dari HIV, pastikan Kawan Puan melakukan berbagai langkah di atas ya.
Baca Juga: Kondisi Infeksi Oportunistik Menjadi Komplikasi HIV, Apa Itu?
(*)