Parapuan.co - Pengidap human immunodeficiency virus (HIV) sangat disarankan untuk melakukan akitivitas fisik.
Pasalnya olahraga bagi orang dengan HIV/AIDS (ODHA) itu bukan hanya baik untuk menjaga kesehatan fisik saja lho.
Dilansir dari Exercise Right, efek olahraga itu berdampak pada fisiologis dan psikologis bagi para ODHA.
Hendaknya dipahami bahwa orang dengan HIV itu berisiko mengalami masalah kesehatan mental seperti depresi dan kecemasan.
Kondisi tersebut pun dapat menyebabkan sistem kekebalan tubuh makin lemah dan pasien enggan untuk menerima pengobatan, oleh sebab itu disarankan untuk melakukan olahraga.
Jadi dengan olahraga, kesehatan mental ODHA pun dapat terjaga, seperti:
- Mengurangi kecemasan
- Mengurangi depresi
- Meningkatkan kualitas hidup
Baca Juga: Tetap Butuh Aktivitas Fisik, Ini Manfaat OIahraga bagi Pengidap HIV