Dorong semangat belajar anak dengan melakukan perjalanan ke perpustakaan, toko buku, museum, atau galeri seni.
Jika anak tertarik dengan sesuatu yang ada di tempat tersebut, akan lebih mudah untuk mengingatnya di kemudian hari.
Saat pulang ke rumah, mereka mungkin juga mencari informasi yang berkaitan dengan hal-hal yang menarik minatnya.
3. Gunakan Alat Bantu Visual
Dorong anak menggunakan alat bantu visual untuk membantunya mengingat informasi yang baru saja dibaca atau didengar.
Buat kartu dengan menyertakan kata atau gambar yang dapat digunakan untuk latihan mencocokkan atau berlatih definisi kata.
4. Minta Anak untuk Mengajarimu
Untuk mempertajam daya ingat, dorong anak untuk menjelaskan informasi yang mereka pelajari kepadamu.
Ajukan beberapa pertanyaan untuk menguji ingatannya, serta ajak mereka mempelajari materi kembali jika masih sering lupa.
Nah, itulah sejumlah cara efektif meningkatkan daya ingat anak ya, Kawan Puan.
Baca Juga: Meaningful Learning: 4 Cara Menerapkan Pembelajaran Bermakna bagi Anak
(*)