Lee Se Young Jadi Karakter Perempuan Pengacara di Drakor The Law Cafe

Alessandra Langit - Senin, 29 Agustus 2022
Karakter perempuan Lee Se Young di drakor The Law Cafe yang tayang mulai hari ini, Senin (29/8/2022).
Karakter perempuan Lee Se Young di drakor The Law Cafe yang tayang mulai hari ini, Senin (29/8/2022). Soompi

Saat karakter perempuan Kim Yu Ri memutuskan untuk keluar dari firma hukum tersebut, sang atasan menggelar pesta pengunduran diri yang kacau.

Rekan kerja yang hadir pun ikut merayakan kepergian Kim Yu Ri dari firma hukum tersebut.

Spanduk besar di belakang karakter Kim Yu Ri tersebut berbunyi, "Selamat atas pengunduran dirimu!"

Walaupun sering diasingkan, karakter Kim Yu Ri diceritakan sangat kuat dan berdaya.

Pada potongan adegan tersebut, walaupun terlihat bingung, Kim Yu Ri tetap memasang wajah tegas di hadapan atasan dan rekan kerjanya.

Tak ada rasa takut di benaknya untuk ikut merayakan pengunduran dirinya dan memulai hidup baru.

Sikap Kim Yu Ri yang tegar dan berani dalam menghadapi orang-orang yang tidak menyukainya semakin membuat orang lain kesal.

Belum lagi gaya eksentriknya yang dinilai tidak sesuai dengan gaya pengacara pada umumnya.

Perbedaan tokoh perempuan ini dari pengacara lain adalah hal yang membuat Kim Yu Ri menonjol dan unik.

Baca Juga: Sinopsis Series Drakor The Law Cafe, Comeback Lee Seung Gi Bareng Lee Se Young

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja