Lalu album keduanya, Seperti Magic yang diedarkan empat tahun kemudian, melesat liar hingga ke jajaran nominasi MTV Europe Music Awards.
Kini, tanpa naungan label rekaman besar, SHAE kembali menjejakkan kaki di industri musik rekaman, total sebagai artis independen.
Sebuah ambisi yang melegakan bagi SHAE, di mana ia bisa bebas berekspresi secara musikal, dan bereksplorasi luas sesuai dengan keinginannya.
Lagu "Love With You" adalah menu pembuka, nomor penggoda menuju perilisan album studio ketiga SHAE, berjudul Shaelebration yang bakal diluncurkan dalam waktu dekat.
Lagu ini menunjukkan kreativitas dan identitas baru SHAE yaitu komposisi enerjik yang kental akan elemen musik dance bernuansa retro.
Sementara di liriknya, mengisahkan seorang perempuan terluka, yang datang untuk menemukan cinta yang lebih tinggi dengan mencarinya di dalam dirinya sendiri.
Sebuah lagu yang berasal dari patah hati, lalu berakhir dengan pembebasan.
Dalam penggarapan produksinya, lagu ini memadukan chemistry SHAE dengan DJ Sumantri a.k.a Sumobeat.
Ia adalah seorang produser pop-electronik ternama yang telah bekerja sama dengan nama-nama besar di industri musik skala Internasional sejak 1999 silam.
Baca Juga: Sukses Bikin Baper, Ini Makna Lirik Lagu Dear Love dari Prilly Latuconsina