Parapuan.co - Sebelum meminjamkan uang ke orang lain, ada baiknya kamu menerapkan sejumlah tips hemat sesuai dengan kemampuan keuangan yang kamu miliki.
Meskipun membantu teman atau orang terdekat lainnya merupakan hal yang baik dilakukan, namun perlu diketahui untuk mengetahui pos keuangan mana yang ingin dipinjamkan.
Misalnya, kamu ingin meminjamkan uang yang berasal dari pos kebutuhan sehari-hari, atau tabungan masa depan dan biaya belanja.
Pasalnya, jangan sampai karena ingin membantu orang lain, kamu jadi harus mengalami gangguan finansial.
Dikutip dari Kompas.com, berikut ini tiga tips hemat yang perlu kamu perhatikan sebagai pertimbangan sebelum meminjamkan uang ke orang lain, seperti dijelaskan oleh perencana keuangan Finansialku, Rista Zwestika, CFP.
1. Cek Kondisi Keuanganmu
Seperti disebutkan sebelumnya, sebaiknya cek dulu kondisi keuanganmu sebelum meminjamkan uang ke orang lain.
Tips cermat yang bisa kamu lakukan adalah untuk melihat apakah ada dana berlebih yang bisa kamu pinjamkan.
Menurut Rista, jangan sampai pada akhirnya kamu memaksakan diri dan berujung menyusahkan keuangan sendiri.
Baca Juga: Terjerat Utang Pinjaman Online? Ini 3 Tips Hemat untuk Melunasinya
Jika sudah memiliki uang yang sudah dimasukkan ke pos-pos tujuan, tips hemat yang bisa diterapkan agar alokasi tersebut tidak terganggu adalah dengan tidak meminjamkannya.
“Jadi, gunakan uang yang kamu poskan hanya untuk jaga-jaga saja,” jelas Rista.
2. Beri Komitmen Pelunasan
Pertimbangan lainnya sebelum meminjamkan uang ke orang lain adalah untuk tidak perlu merasa takut atau ragu untuk menanyakan tujuan untuk meminjam uang tersebut.
Kawan Puan bisa mencoba mengetahui apakah uang yang dipinjam tersebut akan dipakai untuk kebutuhan mendesak atau hanya untuk memenuhi gengsi.
Tak ada salahnya juga untuk memastikan kepada orang atau teman yang meminjam tersebut untuk mengetahui komitmennya untuk membayar.
Kamu tidak perlu merasa takut akan terlihat pelit atau tidak dermawan karena menanyakan hal tersebut.
Menurut Rista, tips cermat ini penting sebagai salah satu pegangan apabila kamu nantinya meminjamkan uang tersebut.
Jadi, kamu pun lebih merasa aman jika nantinya harus menagih uang yang harus diganti oleh orang tersebut.
Baca Juga: Ririn Ekawati Berbagi Tips Hemat Memenuhi Kebutuhan Keluarga, Apa Saja?
3. Berani Bilang Tidak
Jika kedua keadaan di atas tidak memberikan jawaban yang bagus, jangan takut untuk menolak meminjamkan uang.
Kawan Puan juga bisa menolak apabila kamu memang merasa tidak nyaman untuk memberikan pinjaman.
“Dari awal (kamu) bilang, mohon maaf tidak bisa membantu,” ujar Rista mencontohkan.
Berikanlah orang tersebut pengertian secara halus dan sabar bahwa kamu memang sedang tidak memiliki anggaran berlebih.
Jadi, mereka pun paham dengan kondisimu dan hubungan kamu dengannya tetap dalam keadaan baik.
Apabila terpaksa meminjamkan uang, sebaiknya bersikap tegas dan ketahui anggaran mana yang sebaiknya kamu ambil untuk dipinjamkan.
Demikian tiga tips hemat yang bisa kamu terapkan sebagai pertimbangan sebelum meminjamkan uang ke orang lain. (*)
Baca Juga: Cermat Merawat Diri, Ini 7 Tips Hemat Atur Keuangan untuk Pencinta Skincare