Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal trending topic, Sabtu (3/9/2022).
Mulai dari alasan Jimin BTS lama menghilang, hingga perbedaan Miracle in Cell No.7 versi Indonesia dengan yang asli.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasan berikut ini.
1. Lama Menghilang, Jimin BTS Ungkap Alasan Hiatus Media Sosial
Kehadiran Jimin BTS di media sosial terus dirindukan oleh penggemarnya yang akrab disapa ARMY.
Jimin dikenal sebagai anggota boyband Korea BTS yang paling jarang muncul di media sosial, baik Instagram atau Twitter.
Belum lama ini, Jimin muncul di forum komunitas Weverse untuk menyapa para ARMY yang merindukannya.
Pada kesempatan tersebut, Jimin BTS mengungkap alasannya memilih hiatus dari media sosial.
Melansir Tribunnews, vokalis BTS ini mengaku sedang kelebihan berat badan dan sibuk olahraga untuk kembali tampil ideal.
Baca Juga: Bikin Heboh Bandara, Jimin BTS ke Chicago Dukung J-Hope di Lollapalooza
Jimin berharap penggemar setia menunggu kembalinya sang idola ke media sosial saat kepercayaan dirinya sudah kembali.
"Ini juga kenapa aku tidak aktif di Instagram, berat badanku sedikit bertambah," cerita Jimin di Weverse.
"Jadi aku tidak banyak menunjukkan wajahku... tapi aku mulai berdiet lagi, jadi tunggu sebentar!!" lanjutnya.
Unggahan Jimin tersebut mendapat banyak perhatian dari ARMY yang merindukan idolanya.
2. Ini 4 Perbedaan Miracle in Cell No. 7 Versi Indonesia dengan Korea Selatan
Bakal segera tayang di bioskop pada awal bulan September 2022, kira-kira apa saja sederet perbedaan Miracle in Cell No. 7 versi Indonesia dengan Korea Selatan?
Ternyata, perlu Kawan Puan ketahui bahwa ada perbedaan Miracle in Cell No. 7 versi Indonesia dengan Korea Selatan.
Namun terlepas dari perbedaan yang ada antara versi Indonesia dengan versi Korea Selatan, jalan cerita utama dari film ini tetaplah sama.
Baca Juga: Benarkah Film Miracle in Cell No. 7 Terinspirasi dari Kisah Nyata? Ini Kata Sutradara
Kawan Puan bisa menyaksikan jalan cerita Miracle in Cell No. 7 versi Korea Selatan dalam versi adaptasi Indonesia.
Merangkum dari Kompas.com, berikut perbedaan film Miracle in Cell No. 7 versi Indonesia dengan versi Korea Selatan yang sudah terlebih dulu tayang.
1. Profesi Tokoh Utama
Dalam Miracle in Cell No. 7 versi Indonesia, diceritakan bahwa tokoh utama Dodo Rozak (Vino G. Bastian) adalah penjual balon.
Sementara itu, dalam Miracle in Cell No. 7 versi Korea Selatan, tokoh utama bernama Lee Young Gu yang diperankan oleh Ryu Seung Ryong adalah juru parkir.
Meskipun ada perbedaan profesi, namun tokoh utama dalam film ini sama-sama diceritakan memiliki gangguan kesehatan mental.
3. Viral Laki-Laki Jadi Korban Dugaan Pelecehan Seksual di KRL, Ini Tanggapan KCI
Belum lama ini, media sosial dihebohkan dengan tindakan pelecehan seksual di KRL Commuterline.
Baca Juga: Viral Dugaan Pelecehan Petugas Stasiun Paledang Bogor, PT KAI Bawa ke Jalur Hukum
Seorang laki-laki menceritakan tindakan pelecehan seksual yang dialaminya di Twitter pada Selasa (30/8/2022).
"Pelecehan seksual tidak mengenal gender. Gue cowok, mengalami pelecehan dari sesama cowok!!!" sebagaimana ditulis oleh pemilik akun @pudjanggalama.
Pemilik akun tersebut turut menyertakan foto pelaku pelecehan seksual.
Dalam foto tersebut, terlihat seorang lelaki mengenakan topi berwarna krem dan jaket berwarna biru.
Wajah dari pelaku tertutup oleh ponsel yang dipegangnya.
Di utas akun tersebut, tertulis pula kronologi kejadian seperti yang dialami korban.
Pada pukul 08.59 WIB pagi, korban tengah menaiki KRL jurusan Angke-Cikarang.
Pelaku naik dari Stasiun Tanah Abang, setelah stasiun Duri.
Baca Juga: Ramai Kasus Dugaan Pelecehan di Grup Chat, Yuk Kenali Apa Itu Slack untuk Urusan Kerjaan
(*)