2. Millenials dan Gen Z Punya Tingkat Kecemasan yang Tinggi, Kok Bisa?
Perasaan cemas menjadi hal yang wajar dihadapi seseorang, terutama jika sedang berhadapan dengan masalah.
Berdasarkan siaran pers yang PARAPUAN terima dari Stress Management Indonesia pada Sabtu (03/09/2022), jika perasaan cemas itu muncul terus- menerus, bisa jadi menjadi tanda kalau seseorang mengalami gangguan kecemasan.
Data dari Deloitte tahun 2022, millenial dan gen Z tercatat sebagai orang-orang yang memiliki tingkat kecemasan tinggi.
Bahkan tingkat kecemasan milenial dan gen Z lebih tinggiilmdibanding Baby Boomers dan Gen X sejak pandemi Covid19.
Sejak 2020, hasil perbandingan rata-rata persentase milenial dan gen Z berdasarkan gender menunjukkan para perempuan memiliki tingkat kecemasan yang lebih tinggi.
Di mana milenial perempuan yang mengalami tingkat kecemasan sebesar 44,3 persen, sementara laki-laki 37,6 persen.
Baca Juga: Ternyata Olahraga Bantu Kurangi Kecemasan dan Depresi, Kok Bisa?