Brankas Selebgram Dara Arafah Hilang, Diduga Dicuri Sang ART

Saras Bening Sumunar - Rabu, 7 September 2022
Brankas selebgram Dara Arafah diduga dicuri sang ART.
Brankas selebgram Dara Arafah diduga dicuri sang ART. Instagram/daraarafah


Parapuan.co - Selebgram Dara Arafah baru-baru ini mengunggah video, di mana sang asisten rumah tangga (ART) diduga mencuri brankas miliknya.

Karena kejadian tersebut, Dara pun mengaku syok dan tak menyangka.

Kabar dugaan pencurian brankas Dara Arafah ini diungkapnya melalui unggahan video di Instagram.

Dari unggahan tersebut, tampak di slide pertama sang ART sedang membuka pagar sambil mencoba membawa brankas Dara.

Sementara di slide kedua, terlihat seseorang yang mencoba memasukan brankas tersebut ke dalam mobil.

Dara Arafah mengatakan bahwa kejadian tersebut terjadi pada Minggu (4/9/2022) saat dirinya tak ada di rumah.

Iinalilahi wainalilahi rojiun. Masih shock banget mantan pembantu bawa kabur berangkas gue, kejadiannya tanggal 4 kemarin pas gue lagi enggak ada di rumah,” tulisnya.

Dara juga mengungkap bahwa terduga berinisial M (52).

Baca Juga: Fakta dan Kronologi Keluarga Nirina Zubir Jadi Korban Mafia Tanah

Terduga M sempat pamit ke ibu Dara untuk pulang kampung dengan alasan sang ibu meninggal dunia.

Tak hanya itu, terduga M bahkan meminta ongkos pada ibu Dara untuk pulang kampung.

"Dia bahkan sempet pamit sama nyokap gue karna alesan nya ibu nya meninggal di kampung,Dan sempet minta uang ongkos buat pulang," ungkapnya.

Saat melakukan aksinya, terduga M sengaja mematikan seluruh CCTV yang ada di rumah Dara.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dara (@daraarafah)

Namun, rupanya aksi M ini justru terekam CCTV dari rumah tetangga Dara Arafah.

Dia sempet matiin seluruh CCTV yang ada dirumah. Vidio ini di dapet dari CCTV komplek,” tulis Dara.

Atas kejadian tersebut, Dara berharap jika terduga dapat segara ditangkap dan tidak ada korban lainnya.

"Ya Allah semoga orang nya masih bisa ketemu dan tidak ada korban nya lagi dan semoga pikah kepolisian bisa membantu menangani kasus ini @poldametrojaya @divisihumaspolri @polisi_indonesia,"

Sementara dalam unggahan Instagram Story-nyaDara menyebut jika aksi pencurian tersebut dilakukan oleh terduga M yang dibantu oleh sang kekasih.

Sebelumnya, M juga pernah ditahan karena kasus yang sama, pencurian.

Baca Juga: Belajar dari Kasus Nirina Zubir, Cermati 4 Hal Ini saat Memilih ART

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja