Sinopsis Film SLR yang Tayang di CGV, Saat Kamera Membawa Petaka

Firdhayanti - Rabu, 7 September 2022
Sinopsis film SLR
Sinopsis film SLR Instagram.com/nanon_korapat

Parapuan.co - Thailand menjadi salah satu negara yang kerap menyajikan berbagai film horor.

Diantaranya ada film legendaris seperti Shutter hingga film yang belum lama tayang, The Medium.

Kali ini, Negeri Gajah Putih tersebut kembali menghadirkan film horor terbaru bertajuk SLR.

Film SLR besutan dari dua sutradara, yakni Lertsiri Boonmee dan Vutichai Wongnophadol.

Aktor dan aktris yang membintangi film SLR yakni Korapat Kirdpan, Cherprang Areekul, dan Sadanont Durongkaweroj. 

Film SLR tayang di bioskop CGV mulai hari ini, 7 September 2022. 

Lantas, seperti apa kisah yang bakal diangkat dalam film SLR ini? Berikut penjelasannya: 

Sinopsis Film SLR

Dalam laman CGV, dikisahkan mahasiswa bernama Dan (Korapat Kirdpan). Ia merupakan mahasiswa fotografi yang sedang menyelesaikan skripsinya.

Baca Juga: Cerita Marissa Anita Jadi Karakter Perempuan Dominan di Film Mendarat Darurat

Setelah waktu yang cukup lama, Dan belum berhasil lulus dari kampusnya. 

Dosennya memutuskan untuk membantu Dan agar lulus kuliah.

Dosen tersebut lalu meminjamkan Dan sebuah kamera SLR. 

Tanpa sadar, kamera itu ternyata mematikan dan memiliki kekuatan gelap misterius.

Siapa pun yang dipotret menggunakan kamera itu, mereka akan menghadapi kematian yang tragis.

Dan pun menyadari kekuatan gelap dibalik kamera tersebut. 

Pada akhirnya, ia harus memilih apakah akan mengikutinya atau mengalahkannya.

Dan pun turut menyeret Nam, pacarnya (Cherprang Areekul) dan temannya, Great (Nont Sadanont Durongkavarojana) dalam nasib yang mengerikan. 

Di Thailand, film SLR telah ditayangkan pada 21 April 2022 lalu, Kawan Puan.

Baca Juga: Intip Teaser Qodrat, Film Horor Pertama Vino G Bastian Tayang Tahun Ini

Tak perlu jauh-jauh ke Thailand, Kawan Puan sudah dapat menyaksikan film ini di Indonesia. 

(*) 



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja