5. Mufasa: The Lion King
Mufasa: The Lion King adalah judul live action Disney yang menjadi prekuel dari The Lion King.
Film ini diceritakan dalam bentuk kilas balik atau flashback yang menceritakan Mufasa, di mana Mufasa adalah kebangkitan salah satu raja terbesar di Pride Lands.
Mufasa: The Lion King saat ini sedang dalam kegiatan produksi dan akan tayang di bioskop pada tahun 2024.
6. Snow White
Snow White adalah judul film live action Disney berikutnya yang akan tayang di bioskop, tepatnya pada tahun 2024, Kawan Puan.
Live action Snow White menggandeng dua aktris ternama, yakni Rachel Zegler sebagai Snow White dan Gal Gadot sebagai The Queen, Ibu Tiri Snow White.
Dalam acara D23 Expo 2022, Rachel Zegler dan Gal Gadot sempat bergabung untuk membicarakan soal peran mereka dan karakter ikonik dalam film ini.
Wah, jadi makin tak sabar ya, menyaksikan akting kedua aktris tersebut dalam film live action Snow White.
7. The Little Mermaid
Rob Marshall, sutradara The Little Mermaid dalam acara D23 Expo 2022 berbagi banyak tentang versi live action film ini.
Ia mengenalkan bintang yang akan tampil dalam versi live action The Little Mermaid yakni Halle Bailey yang akan memerankan karakter Ariel.
Selain Halle Bailey, live action The Little Mermaid juga menggandeng Melissa McCarthy sebagai Ursula dan Javier Bardem sebagai Triton.
The Little Mermaid versi live action akan tayang tanggal 26 Mei 2023 di bioskop.
Kawan Puan penggemar karya-karya Disney, pastikan kamu mencatat tanggal tayang film live action yang jadi incaranmu untuk ditonton, ya!
Baca Juga: Rayakan 17 Agustus, Ini 5 Film dan Serial Lokal Terpopuler di Disney+ Hotstar
(*)