Zodiak Minggu Ini: Virgo Perlu Hati-Hati, Pisces Akan Dapat Kabar Menyenangkan

Arintha Widya - Senin, 12 September 2022
ilustrasi zodiak
ilustrasi zodiak mediaphotos

Parapuan.co - Kawan Puan, setiap zodiak akan membawa peruntungan masing-masing bagi setiap individu.

Demikian pula dengan ramalan zodiak minggu ini tanggal 12-18 September 2022.

Walau September adalah bulannya Virgo, tidak menutup kemungkinan pemilik zodiak lain juga mempunyai nasib baik serupa.

Yuk, langsung saja simak ramalan zodiak minggu ini seperti mengutip laman Your Tango!

1. Virgo

Berhati-hatilah berurusan dengan seseorang yang kamu percayai, karena mereka bisa jadi akan memberimu kekecewaan besar.

Kekecewaan besar ini dalam hal bisnis, tapi akan memengaruhi suasana hati dan sikapmu.

2. Libra

Untuk Libra, berhentilah menghambur-hamburkan uang untuk sesuatu yang tidak menguntungkan.

Baca Juga: Kenapa Perempuan Percaya Ramalan Zodiak? Ternyata Ini Alasannya Menurut Pakar

Mulai minggu ini, kamu harus segera sadar untuk mulai mengatur keuangan agar kamu tidak terjebak dalam utang konsumtif.

3. Scorpio

Minggu ini kamu bersikap lebih defensif melindungi sesuatu yang sangat berharga, sekaligus waspada agar tidak ada yang merusak kerja kerasmu.

Hal itu membuatmu tidak tahan terhadap kritikan, sampai-sampai kurang tidur karena terlalu memikirkan sesuatu yang perlu kamu lindungi tersebut.

4. Sagitarius

Sesekali, kamu perlu menunjukkan kepada dunia betapa dinginnya sikapmu, dan menjadi kejam jika dibutuhkan.

Orang-orang mungkin akan terkejut dengan sikapmu, tapi di situ kamu justru bisa menjadi diri sendiri.

5. Capricorn

Sebaiknya kamu tidak terlibat dengan apapun minggu ini, karena kamu tidak ditakdirkan untuk berhasil mengerjakan sesuatu.

Baca Juga: Berdasarkan Zodiak, Ini Cabang Olahraga Olimpiade yang Cocok untuk Kamu!

Bersabarlah selama sepekan dan jangan memaksakan diri untuk membuat sesuatu berjalan dengan baik.

6. Aquarius

Kamu baru saja melalui sesuatu yang telah mengubah hidupmu, dan hal itu cukup membuat terguncang.

Minggu ini, kamu perlu berpura-pura untuk pertama kalinya memperhatikan saja tanpa berbuat apa-apa dan menonton dari kejauhan.

7. Pisces

Jika kamu sedang menunggu masalah hukum untuk diselesaikan, minggu ini keberuntungan akan datang.

Kamu akan menerima kabar menyenangkan yang selama ini sudah kamu nantikan.

8. Aries

Ada satu hal yang menghalangi kesuksesanmu minggu ini, yaitu masalah rumah tangga dan/atau kehidupan percintaan.

Baca Juga: Jangan Asal Cerita! 5 Zodiak Ini Dikenal Tidak Bisa Menyimpan Rahasia

Kehidupan percintaanmu adalah yang paling mengganggu, sehingga kamu tidak mungkin menyelesaikan persoalan yang lain sebelum masalah tersebut selesai.

9. Taurus

Selama sepekan ini, kamu tidak ingin mengerjakan banyak hal, tapi malah akan menerima banyak pekerjaan.

Kamu lelah dan ingin bersantai, tetapi harus terus-menerus bekerja sampai kamu merasa kasihan pada diri sendiri.

10. Gemini

Kamu bukan seseorang yang bisa disemangati dan sering menolak saran lantaran ingin melakukan sesuatu dengan caramu sendiri.

Kamu tidak ingin diganggu orang lain, dan minggu ini kamu hanya ingin dibiarkan seorang diri.

11. Cancer

Minggu ini, Cancer mendambakan kebersamaan dengan diri sendiri karena menyadari pentingnya me time.

Di antara semua zodiak, Cancer paling ahli untuk benar-benar mematikan ponsel selama seminggu penuh untuk bisa me time.

12. Leo 

Kamu sibuk, dan jika ada yang mengganggumu selama sepekan ini, kamu tidak segan memperingatkan mereka.

Kamu bisa tetap tenang, bahkan jika peringatan darimu menyakiti orang yang kamu sayangi.

Nah, itulah tadi ramalan zodiak minggu ini yang perlu Kawan Puan ketahui. Zodiakmu yang mana, nih?

Baca Juga: Hal-hal yang Dilakukan Masing-Masing Zodiak Saat Sedang Galau

(*)

Sumber: Your Tango
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

BRI Diduga Terkena Ransomware, Kenapa Bank Jadi Target Utama Kejahatan Digital?