Di Celyn Cafe ini kamu akan menyantap masakan rumahan sambil menikmati panorama bakau.
Meski di tempat wisata, biaya untuk makan siang cukup terjangkau, dengan Rp25.000 saja kamu bisa menyantap nasi ayam geprek dan sayur bunga pepaya.
Kalau ingin menyantap ikan laut maka harganya mulai dari Rp50.000-Rp400.000.
3. Berkunjung ke Desa Adat Takpala
Sesudah makan siang, kamu pun bisa melanjutkan perjalanan ke Desa Adat Takpala, jaraknya sekitar 14 km dari Celyn Cafe.
Desa Adat Takpala sendiri adalah kampung tradisional di Kecamatan Alor Tengah Utara, Kabupaten Alor, yang dihuni oleh masyarakat suku Abui.
Di mana masyarakat di sini masih hidup secara tradisional tanpa listrik.
Tamu yang akan datang ke desa akan disambut oleh tarian lego-lego dan tentunya diajak menari bersama.
Bila berminat, Kawan Puan bisa mencoba pakaian adat suku Abui dengan biaya Rp100.000.
Kamu juga bisa membeli kerajinan masyarakat setempat, seperti kain tenun, gelang, dan cendera mata lain di Desa Takpala.
Wah bagaimana Kawan Puan itinerary liburan sehari di Pulau Alor ini sangat menarik dan bikin ingin segera mampir ya.
Jadi kalau ada waktu, segeralah mampir ke Pulau Alor di NTT ini ya.
Baca Juga: Serba Cokelat, Ini Itinerary Liburan Sehari di Desa Coklat Bali
(*)