Jadwal Konser Musik di Yogyakarta September 2022, Ada Tiara Andini

Alessandra Langit - Kamis, 15 September 2022
Jadwal konser musik di Yogyakarta pada September 2022.
Jadwal konser musik di Yogyakarta pada September 2022. ActionVance / UNSPLASH

Parapuan.co - Menjelang akhir tahun, banyak konser musik di Yogyakarta yang siap digelar.

Konser musik di Yogyakarta sendiri banyak peminatnya, mengingat banyak pelajar yang menempuh pendidikan di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Melansir Kompas.comberikut rangkuman jadwal konser musik di Yogyakarta di bulan September 2022 untuk Kawan Puan.

1. Jogja Bike Rendezvous

Jogja Bike Rendevous menampilkan Everyday, Shaggydog, NAFF, Om Wawes, Happy Asmara, Ndarboy Genk, NDX AKA, Guyon Waton.

Konser akan dilaksanakan pada 17-18 September 2022 di Jogja Expo Center (JEC).

Harga tiket masuk (HTM) konser ini sebesar Rp125.000 sampai Rp150.000.

2. JogjaROCKarta Festival 

Konser musik rock ini akan menampilkan Burgerkill, Dead Squad, Death Vomit, Edane, Jamrud, Seringai, dan Serigala Malam.

Baca Juga: 3 Konser Musik di Bandung September-Desember 2022, Ada The Script

Selain itu juga ada Superman Is Dead, Prison of Blues, The Hydrant, dan Voice of Baceprot.

Konser ini akan digelar pada 24-25 September 2022 di Lanud Gading Wonosari, Yogyakarta.

Harga tiket masuk konser ini adalah Rp150.000 sampai Rp300.000.

3. Sharia Economic Fair

Festival ini akan menampilkan Guyon Waton, NDX AKA, Aftershine, dan Ngatmombilung.

Acara akan digelar paada 24 September 2022 dan berlokasi di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Harga tiket masuk yang harus Kawan Puan bayar adalah Rp100.000 sampai Rp125.000.

4. IMPROFest 2022

Festival musik ini akan dimeriahkan oleh Om Wawes, Guyon Waton, Tiara Andini, Rizky Febian, dan Tulus.

IMPROFest 2022 akan digelar pada 28-29 September 2022 di Sportorium UMY.

Untuk menyaksikan konser ini, Kawan Puan harus membayar tiket seharga Rp245.000 sampai Rp310.000.

Kawan Puan, itu dia jadwal konser musik di Yogyakarta di bulan September 2022.

Konser mana yang menarik untuk Kawan Puan tonton bersama orang-orang tersayang?

Baca Juga: 6 Konser Musik Jakarta September 2022, Berikut Jadwal dan Info Tiketnya

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru