Selain Lulusan IT, Ini Syarat Lowongan Kerja Software Engineer di Traveloka

Arintha Widya - Jumat, 16 September 2022
Lowongan kerja startup Traveloka.
Lowongan kerja startup Traveloka. Traveloka

Parapuan.co - Kawan Puan, ada peluang karier di Traveloka untuk mengisi posisi Software Engineer dengan sejumlah syarat lowongan kerja.

Untuk melamar, tentu saja kamu tidak hanya harus mempunyai latar belakang pendidikan di bidang IT.

Akan tetapi, perlu ada keterampilan lain sekaligus pengalaman bekerja sebelum melamar di posisi tersebut.

Apabila kamu tertarik bergabung dengan perusahaan berlambang burung ini, kamu bisa menyimak persyaratannya lebih lanjut.

Apa saja kualifikasi yang dicari dari pelamar? Simak informasi lengkap mengenai syarat lowongan kerja sebagai Software Engineer di Traveloka berikut!

Kualifikasi Pelamar

- Memiliki gelar sarjana di bidang Ilmu Komputer atau Sistem Informasi.

- Syarat masuk perusahaan ini hendaknya mempunyai pengalaman kerja minimal 2 tahun.

- Berpengalaman dengan setidaknya 2 siklus implementasi penuh solusi Manajemen Kinerja Perusahaan (misalnya Anaplan, Oracle EPM, Oracle Hyperion, SAP BPC, Jedox, dll.).

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Magang di Kanal YouTube Andre Taulany

- Berpengalaman dengan integrasi sistem/data dan platform middleware (misalnya Informatica, WebLogic, Talend).

- Syarat lowongan kerja sebagai Software Engineer berikutnya, yaitu berpengalaman dengan platform AWS.

- Paham tentang metodologi implementasi sistem formal; pengumpulan persyaratan, desain, pembuatan/pengujian, dan penerapan (Metodologi Agile lebih disukai).

- Kandidat harus punya pemahaman yang sangat baik tentang database relasional dan multidimensi.

- Pelamar diharapkan mempunyai keterampilan Microsoft Excel yang sangat baik.

- Pelamar dapat melakukan banyak tugas, menyelidiki, menganalisis, dan memecahkan masalah yang kompleks.

- Kandidat memiliki kemampuan untuk beradaptasi dalam lingkungan yang kompleks dan dinamis sebagai syarat masuk perusahaan.

- Memiliki keterampilan interpersonal yang sangat baik dan kemampuan untuk bekerja sebagai pemain tim.

- Dapat mengambil arahan sesuai kebutuhan, bekerja dengan baik dengan orang lain, bisa memimpin, mengatur, dan mengelola tim.

Baca Juga: 3 Syarat Lowongan Kerja jika Ingin Naik Jabatan di Perusahaan

- Pelamar lowongan pekerjaan Software Engineer di Traveloka diharapkan bersedia untuk on call di siang hari dan di luar jam kerja.

Persyaratan di atas perlu dipenuhi lantaran tugas yang diemban seorang Software Engineer sangatlah penting.

Mereka bertanggung jawab atas rancangan objek Anaplan, mendesain sistem dan melakukan pengujian unit, integrasi sistem, dan penerimaan pengguna.

Selain itu, posisi ini juga mengharuskan kamu untuk menjalin relasi lintas fungsi di perusahaan dalam mengimplementasikan kinerja sistem Anaplan.

Kiranya, itulah beberapa persyaratan untuk dapat bekerja sebagai Software Engineer di Traveloka.

Kawan Puan yang tertarik melamar dapat mengirimkan lamaran dengan mengisi informasi yang diminta di laman karier Traveloka.

Kamu juga dapat mengirimkan lamaran dengan mengklik menu "Apply Now" di laman tersebut.

Semoga informasi syarat lowongan kerja ini bermanfaat. Mudah-mudahan kamu berhasil, ya!

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja di Industri Kpop Bagi Warga Asing, Tertarik?

(*)

Sumber: Traveloka
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru