Agar Berat Badan Ideal, Ini 3 Pose Yoga untuk Membakar Lemak Perut

Ericha Fernanda - Selasa, 20 September 2022
Pose yoga untuk membakar lemak perut.
Pose yoga untuk membakar lemak perut. Jomkwan

Jaga agar perut tetap terasa tegang meskipun tubuh bergetar. Kembali ke posisi normal, lalu ulangi 3 kali.

2. Plank Pose (Phalakasana)

Plank Pose (Phalakasana)
Plank Pose (Phalakasana) In Pictures

Phalakasana adalah pose yoga yang efektif membakar lemak perut, menguatkan kinerja otot, serta mengaktifkan otot inti.

Mulai dengan posisi merangkak, pastikan bahu, pergelangan tangan, pinggul, dan lutut sejajar pada garis yang sama.

Regangkan kaki kanan ke belakang diikuti oleh kaki kiri, seimbangkan tubuh dengan telapak tangan dan ujung kaki mendorong matras.

Saat bernapas normal, libatkan otot perut dengan menggerakkan kaki kanan ke arah dada, dan bergantian dengan kaki kiri. Ulangi 6 kali.

3. Cycling Pose (Dwichakrikasan)

Cycling Pose (Dwichakrikasan)
Cycling Pose (Dwichakrikasan) cash14

Pose yoga ini tidak hanya ideal untuk menurunkan berat badan tetapi juga meningkatkan stamina dan kelenturan tubuh.

Dwichakrikasan sangat cocok untuk menghilangkan lemak ekstra di paha, betis, dan perut bagian atas.

Mulai dengan berbaring telentang dengan kaki dan tangan lurus di lantai, letakkan kedua tangan di belakang kepala, lalu lipat kedua kaki dan angkat.

Lanjutkan pose layaknya bersepeda serta bergantian antara kaki kanan dan kaki kiri, lalu sesuaikan kecepatannya.

Nah, itulah ketiga pose yoga untuk membakar lemak perut ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Ada Squat, Ini 5 Olahraga Kardio Tanpa Lompat untuk Bakar Lemak Perut

(*)

Sumber: Healthshots
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029