Parapuan.co - Pertunangan menjadi salah satu momen penting bagi sepasang kekasih yang akan melangkah ke jenjang lebih serius.
Menjadi sebuah momen spesial, tak heran jika sepasang kekasih begitu selektif dalam memilih model cincin tunangan yang akan disematkan di jari manis.
Seiring perkembangan zaman, model cincin tunangan kini kian beragam dengan perpaduan material yang berbeda.
Buat Kawan Puan yang tengah bingung menentukan cincin tunangan, berikut sederet model cincin tunangan yang menjadi tren di 2022, dilansir dari laman Brides.
1. Toi Et Moi
Belakangan sejumlah artis dunia terlihat memilih mengenakan cincin tunangan dengan multistone atau bertakhtakan lebih dari satu batu permata.
Sebut saja Megan Fox, Ariana Grande, dan Emily Ratajkowski yang tampak mengenakan cincin tunangan multistone.
Detail menarik dan unik dari multistone itulah yang menjadi alasan mengapa ia jadi tren baru dalam model cincin tunangan.
Baca Juga: Jangan Sembarang Beli, Ini Cara Memilih Cincin Tunangan yang Tepat
Kathryn Money, Senior Vice President Merchandising and Retail di Brilliant Earth menjelaskan bahwa desain model Toi Et Moi merupakan simbol abadi dan telah digunakan sejak berabad-abad lalu.
Tak hanya menunjukkan kesan kebersamaan, model Toi Et Moi ini juga menunjukkan keindahan dari masing-masing batu yang dipasangkan.
2. Cincin Gender Neutral
Menurut Kathryn Money, model cincin tunangan lainnya yang kerap dicari oleh pasangan adalah cincin dengan desain gender-fluid.
Model cincin ini dirancang dengan bentuk yang lebih tebal dibanding cincin khusus perempuan.
Mulanya, cincin gender-neutral ini dipopulerkan oleh sederet artis dunia, seperti Bella Hadid, Dua Lipa, dan Kylie Jenner.
3. Batu Permata Berwarna-warni
Baca Juga: Sisca Kohl Dilamar Jess No Limit, Intip Harga Cincin Lamaran yang Capai Miliaran Rupiah
Batu permata berwarna juga menjadi pilihan sejumlah pasangan karena tampilan warnanya dapat memberikan kesan berbeda.
Katie Zimmerman, Chief Merchandising Officer di Blue Nile mencatat bahwa jenis baru permata seperti zamrud, morganite, dan safir adalah pilihan yang sangat populer tahun ini.
4. Vintage Nostalgia
Dalam industri fashion, gaya vintage memang tengah menjadi sorotan dan digandrungi oleh berbagai kalangan.
Faktanya, gaya vintage pun turut menjadi primadona di dunia cincin tunangan pada tahun ini.
Selain desain klasik dan unik, model cincin vintage ini juga memiliki nilai sentimental tersendiri.
Baca Juga: Jelang Perempuan Menikah, Ini 5 Model Cincin Tunangan yang Paling Banyak Dicari
"Cincin vintage akan mengingatkan kita dengan hubungan emosional yang terjalin dengan orang spesial, seperti nenek, ibu, atau bibi," kata Katie Zimmerman.
5. Contoured Stack
Salah satu model cincin tunangan tren 2022 adalah contoured stack yang memungkinkan bagi pasangan berkreasi dengan beragam bentuk.
Ditambah, model cincin ini memiliki desain yang bertumpuk sehingga membantu menonjolkan cincin dan jari.
6. Bentuk Oval
Cincin berbentuk oval juga menjadi salah satu model cincin tunangan yang banyak dicari di 2022.
Model cincin yang satu ini diyakini dapat membuat jari terlihat lebih lentik dan desainnya mampu mencuri perhatian bagi siapapun yang melihatnya.
7. Big and Blingy
Cincin dengan model Big and Blingy ini juga menjadi salah satu tren cincin tunangan di 2022.
Sesuai namanya, cincin ini memiliki desain yang besar serta tampak begitu elegan.
Model cincin ini memiliki bentuk yang berani, dengan berlian besar, dan adanya potongan lingkaran.
Kawan Puan, itu dia sederet tren model cincin tunangan yang selama 2022 ini digandrungi oleh kebanyakan pasangan. Kalau kamu lebih suka yang mana?
Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Perhiasan untuk Hadiah Istimewa di Hari Ibu
(*)