Parapuan.co - Baru-baru ini, ide bekal simple berseliweran di media sosial karena sedang banyak dicari untuk makan siang di kantor.
Ide bekal simple juga termasuk salah satu cara menjaga makanan tetap higienis sekaligus menghemat pengeluaran.
Ada banyak sekali ragam ide bekal simple yang bisa dicoba, menariknya lagi proses memasaknya terbilang cepat.
PARAPUAN telah merangkum beberapa ide bekal simple yang enak untuk makan siang di kantor nih, Kawan Puan. Yuk, simak!
1. Kimbap
Kimbap atau gimbap adalah jenis makanan Korea yang terdiri dari nasi yang dibungkus dengan rumput laut.
Sebelum digulung, kimbap biasanya diisi dengan potongan wortel, bayam, mentimun, acar lobak, telur, dan crab stick atau bulgogi.
Makanan ini kian populer sebagai bekal makan siang di kantor berkat drama Korea berjudul Extraordinary Attorney Woo.
Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Kimbap, Nasi Gulung Korea untuk Sarapan dan Bekal
2. Sandwich
Sandwich atau roti lapis adalah makanan praktis untuk bekal ke kantor yang bahannya sederhana dan persiapannya singkat.
Cukup siapkan roti tawar atau roti gandum, lalu susun dengan isian sesuai selera seperti buah, sayur, daging, ikan, atau keju.
3. Nasi Kuning
Bosan dengan nasi putih untuk bekal makan siang di kantor? Ada nasi kuning enak yang mudah dibuat nih, Kawan Puan.
Cukup masukkan beras yang sudah dicuci bersih ke dalam rice cooker, lalu tambahkan campuran santan dan kunyit.
Masukkan pula serai, daun pandan, daun jeruk, air jeruk nipis, dan garam. Aduk rata dan masak hingga matang.
Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Nasi Kuning Rice Cooker, Bisa Dimasak Porsi Kecil
4. Chicken Wings
Chicken wings atau sayap ayam goreng bisa disajikan dengan nasi putih dan sambal untuk bekal makan siang di kantor.
Mulai dengan marinasi sayap ayam, lalu gulingkan ke dalam tepung berbumbu, dan goreng dalam minyak panas sampai matang.
5. Telur Dadar Padang
Kawan Puan pencinta masakan padang tentu tidak asing dengan telur dadar padang yang bercita rasa gurih dan pedas ini.
Cara masaknya yaitu kocok telur bebek sampai berbusa, masukkan bumbu halus berupa cabai merah, bawang merah, dan bawang putih.
Kemudian tambahkan kunyit bubuk, ketumbar, garam, kaldu bubuk, dan lada. Aduk rata dan koreksi rasa.
Masukkan kol dan daun bawang yang sudah diiris tipis, lalu aduk rata dan goreng dalam minyak panas hingga matang.
Nah, itulah ide bekal simple untuk makan siang di kantor ya, Kawan Puan.
Baca Juga: Tips Memasak Cepat Telur Dadar Padang Bersarang untuk Menu Sahur, Cuma 15 Menit