Berpikir sebelum membeli sesuatu merupakan tips hemat yang bisa diterapkan jika ingin membeli barang yang bersifat sekunder, misalnya saja ponsel terbaru.
Alih-alih langsung berbelanja banyak barang saat mendapat transferan ke rekening, Kawan Puan sebaiknya langsung mengalokasikan gaji ke rekening tabungan.
Terkait jumlahnya sendiri, buatlah anggaran keuangan guna mengetahui jumlah yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan primer setiap bulannya dan tabunglah minimal 10 persen dari pendapatan kamu.
2. Mengatur Alokasi Uang Setiap Baru Gajian
Meskipun belum memiliki tanggungan, kamu sebaiknya jangan langsung menghambur-hamburkan uang untuk sesuatu yang tidak diperlukan.
Agar uang tersebut dapat terkelola dengan baik, buatlah alokasi yang jelas berupa tabel berisikan apa saja hal penting yang harus dibelanjakan dari gaji tersebut.
Dengan begitu kamu bisa mengetahui berapa banyak uang yang harus dikeluarkan bulan tersebut.
3. Utamakan Hidup Sederhana
Menerapkan hidup sederhana merupakan tips cermat agar kamu tidak mudah tergoda menghabiskan uang untuk hal-hal yang tidak penting.
Baca Juga: Tips Hemat: 6 Kebiasaan Belanja yang Harus Dihentikan Jika Ingin Pintar Atur Uang