3 Kekurangan Kompor Listrik, Pertimbangkan Dulu Sebelum Mengganti Kompor

Arintha Widya - Jumat, 23 September 2022
kompor listrik atau kompor induksi
kompor listrik atau kompor induksi

2. Daya Listrik yang Terpakai Cukup Besar

Penggunaan kompor listrik yang akan sangat terasa ialah daya listrik yang terpakai terbilang besar.

Kompor induksi sendiri memiliki daya listrik antara 800 sampai 1.400 watt per unit, atau rata-rata 1.000 watt per unitnya.

Padahal, rata-rata daya listrik rumah tangga hanya berkisar antara 450 VA hingga 900 VA.

Hal ini tentu akan membuat tagihan listrik membengkak kalau kamu menggunakan kompor induksi.

3. Harga Kompor Listrik Lebih Mahal

Bukan itu saja, harga kompor listrik juga lebih mahal dibandingkan dengan kompor gas yang biasa kamu gunakan.

Poin ini barangkali memang bukan pertimbangan utama jika kamu sudah menyisihkan tabungan untuk membeli kompor listrik.

Akan tetapi, pertimbangkan pula kedua poin sebelumnya karena bisa mempengaruhi pengeluaranmu juga.

Kawan Puan, itulah beberapa kekurangan dari menggunakan kompor listrik. 

Jadi bagaimana Kawan Puan, apakah kamu tertarik mengganti kompor konvensionalmu dengan kompor listrik ini?

Baca Juga: Punya Kompor Listrik Tanam di Rumah? Begini Cara Membersihkannya

(*) 

Sumber: Kontan.co.id
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat