Apakah Stres Bisa Menyebabkan Gejala Fisik? Ini Jawaban Ahli

Ericha Fernanda - Jumat, 23 September 2022
Kaitan pikiran stres dengan gejala fisik.
Kaitan pikiran stres dengan gejala fisik. AsiaVision

Parapuan.co - Kawan Puan mungkin bertanya-tanya mengapa tubuh kita bisa merasakan kelelahan dan penat saat pikiran sedang kacau.

Pikiran yang sedang kacau dan penuh tekanan mengarah pada kondisi stres yang mengganggu kesehatan mental.

Ada banyal pemicu stres seperti pekerjaan, pengasuhan anak, interaksi sosial, hubungan asmara, kegagalan, dan masih banyak lagi.

Kondisi di atas dapat membuatmu kewalahan secara fisik atau mental yang tentunya berpengaruh bagi kesejahteraan pribadimu.

Lantas, Apakah Stres Bisa Menyebabkan Gejala Fisik?

Melansir Pinkvilla, Mariah Teresa Lobo, Konsultan Psikolog di Manipal Hospitals, India, mengatakan bahwa stres bisa menyebabkan gejala fisik.

"Saat kita stres, tubuh melepaskan hormon stres yang mengaktifkan respons 'fight-flight-freeze', sebagai mekanisme pertahanan," ujarnya.

Secara fisik, stres memicu pernapasan cepat, meningkatkan detak jantung dan tekanan darah, serta menegangkan otot.

Gejala fisik tersebut bukan berarti buruk untuk kesehatan, tetapi dimaksudkan untuk membantumu mengatasi situasi stres.

Baca Juga: Waspadai 3 Masalah Kesehatan Akibat Stres Kronis, Apa Saja?

Sumber: Pinkvilla.com
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

PPPK Paruh Waktu Jadi Solusi Bagi Tenaga Non-ASN yang Tidak Lulus Seleksi