Sedangkan bagi Kawan Puan ingin bepergian bersama keluarga atau ke luar negeri, direkomendasikan memilih koper paling besar ukuran 28 inci.
2. Perhatikan Sistem Penguncian
Tips memilih koper berikutnya yakni dengan memperhatikan sistem pengunciannya.
Menurut Windy, kini koper sudah banyak yang menggunakan fitur penguncian TSA lock.
Dengan penggunaan TSA lock, Kawan Puan tak perlu memakai kunci gembok secara terpisah.
"TSA lock ini gunanya sebagai standar penguncian koper internasional, di Amerika, pakai angka tiga digit, lebih efisien dan tenang saja, tidak rawan eror," terang Windy.
Tak hanya itu, Windy mengatakan pula kalau kini sudah banyak koper yang menyediakan fitur zipper-lock.
Fitur zipper-lock dinilai lebih aman dari pembobolan dan pencurian.
Baca Juga: 4 Tips Memilih Sepatu Gunung untuk Pemula, Cek Bagian Sol Sepatu