Viral di TikTok DIY Masker dari Darah Haid, Ini Tanggapan Dokter Kulit

Ratu Monita - Selasa, 27 September 2022
DIY Masker dari darah mens viral di TikTok.
DIY Masker dari darah mens viral di TikTok. Василий Авраменко

Apa Itu DIY Masker Darah Haid?

Sesuai namanya, DIY masker yang viral di TikTok ini berasal dari darah haid yang dikumpulkan dalam menstrual cup. 

Adapun hal yang dilakukan setelah dikumpulkan adalah mengoleskannya pada wajah dan mendiamkannya beberapa menit untuk mendapatkan manfaat yang sempurna.

Setelah itu, bilas wajah dengan menggunakan air bersih. 

Tren kecantikan ini diyakini dapat membantu membuat kulit terlihat lebih bersih dan bercahaya. 

Kendati demikian, tips ini berbeda dengan tren vampire facial yang dipopulerkan oleh Kim Kardashian. 

Vampire facial sendiri merupakan perawatan perawatan kulit yang terbuat dari platelet-rich plasma (PRP) karena sifat regeneratifnya, menurut Joshua Zeichner, MD, direktur penelitian kosmetik dan klinis di dermatologi di Rumah Sakit Mount Sinai.

Sekilas tren kecantikan yang populer di TikTok ini terdengar mirip karena menggunakan darah, akan tetapi vampire facial hanya menggunakan komposisi dalam darah yang dinilai bermanfaat untuk kulit.

"Untuk PRP sendiri diekstraksi dari darah utuh dan dipekatkan selama 8 hingga 10 kali sebelum digunakan," tambah dokter kulit bersertifikat, Gary Goldenberg, MD, pendiri Goldenberg Dermatology.

Baca Juga: Viral di TikTok Cara Aplikasikan Foundation dengan Spatula, Bikin Makeup Terlihat Natural

Sumber: shape
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja