Parapuan.co - Ada tiga topik menarik yang masuk dalam daftar Berita Terpopuler Fashion dan Beauty hari ini.
Mulai dari perbedaan cincin tunangan dan cincin kawin hingga gaya kompak Aurel Hermansyah dan Ameena.
Ada pula tentang alasan mengapa generasi milenial rentan mengalami kerontokan rambut, yang masih ramai diperbincangkan.
Ini dia tiga berita terpopuler fashion dan beauty yang menarik untuk diulas.
1. Sama-Sama untuk Pengikat, Ini Bedanya Cincin Tunangan dan Cincin Kawin
Kawan Puan, salah satu hal yang perlu dipersiapkan sebelum tunangan atau lamaran adalah cincin tunangan.
Selain ukuran, cincin tunangan perlu dipilih berdasarkan bahan serta desain yang kamu inginkan.
Seperti diketahui, bahan cincin tunangan yang bisa Kawan Puan pilih ada beragam, yaitu emas, perak, hingga palladium.
Kawan Puan berbicara soal cincin tunangan, banyak orang masih bingung dengan cincin kawin yang nantinya akan disematkan setelah sah menjadi suami istri.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Cleansing Balm untuk Kulit Sensitif, Mulai dari Rp75 Ribu
Lantas, apa saja perbedaan cincin tunangan dan cincin pernikahan? Simak ulasan lengkapnya dengan klik tautan berikut!
2. Menguak Alasan Mengapa Milenial Rentan Alami Rambut Rontok dan Kebotakan Dini
Rambut rontok merupakan masalah yang paling umum dialami oleh kaum hawa.
Kerontokan rambut dapat terdeteksi ketika rambut yang terlepas dari kulit kepala ketika menyisir, keramas, dan bangun tidur melebihi jumlah normal.
Normalnya, rambut manusia akan rontok sebanyak 50 sampai 100 helai per hari.
Pasalnya, rambut yang sehat biasanya mencakup 90 persen rambut dalam fase tumbuh (anagen) dan 10 persen rambut dalam fase istirahat (telogen). Pada fase telogen, rambut akan terlepas secara alami dari kulit kepala.
Namun, ketika rambut yang rontok jumlahnya lebih dari 50 hingga 100 helai per hari, Kawan Puan perlu khawatir. Kerontokan rambut yang parah dapat memicu kebotakan dini.
Faktanya, kebotakan dini tidak hanya dialami oleh perempuan dengan usia tua. Generasi milenial pun bisa mengalami kerontokan rambut parah yang kemudian menyebabkan kebotakan dini.
Klik tautan berikut ini untuk tahu penyebab generasi milenial rentan alami kerontokan rambut.
Baca Juga: 5 Street Style Terbaik di Milan Fashion Week 2023, Modis dengan Berbagai Look Unik
3. Gelar Tedak Siten, Intip Gaya Kompak Aurel Hermansyah dan Ameena
Kawan Puan, pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar baru saja menggelar upacara tedak siten bagi putri mereka, Ameena Atta.
Upacara tedak siten yang juga bertepatan dengan peringatan 7 bulan usia Ameena tersebut digelar pada Minggu, (25/9/2022).
Tedak siten sendiri merupakan upacara khas masyarakat Jawa Tengah yang berisi pengharapan orang tua pada anak supaya siap dan sukses mengarungi kehidupan.
Pada upacara tedak siten tersebut, baik Aurel, Atta maupun Ameena tampil mencuri perhatian.
Pasalnya ketiganya tampil kompak dalam balutan busana kebaya dan beskap yang menawan.
Seperti apa gaya kompak mereka?
Klik tautan berikut ini untuk tahu gaya kompak Aurel Hermansyah dan Ameena pakai kebaya.
(*)
Baca Juga: Wajib Tahu! Ini 5 Setting Spray Hacks yang Bikin Makeup Tahan Lama