Parapuan.co - Prokrastinasi atau menunda-nunda pekerjaan itu tindakan yang buruk dan merugikan diri sendiri.
Perlu diketahui pula, prokrastinasi memang bukan masalah kesehatan mental, tapi memiliki kaitan erat.
Lantas, apa hubungan prokrastinasi dan gangguan mental?
Dilansir dari McLean Hospital, ada sebuah studi yang menghubungkan prokrastinasi dan gangguan mental yakni Procrastination and mental health coping: A brief report related to students.
Penelitian mengungkap pola perilaku menunda-nunda atau prokrastinasi dikaitkan dengan kondisi mental, antara lain:
- Depresi
- Kecemasan
- Harga diri rendah.
Bukan hanya itu saja, American Psychological Association menuliskan prokrastinasi juga berkaitan dengan attention deficit hyperactivity disorder (ADHD) dan gangguan obsesif kompulsif (OCD).
Baca Juga: 5 Tips Olahraga bagi Lansia, Pilih Aktivitas yang Aman untuk Sendi