Destinasi ini sangat cocok jadi lokasi untuk menghabiskan akhir pekan karena restoran di sana sudah buka dari sarapan pagi hingga makan malam.
3. Xiqu Center
Xiqu Center jadi destinasi di Hong Kong yang dibangun untuk mempromosikan dan melestarikan opera Kanton juga aneka bentuk teater tradisional Tiongkok.
Tak hanya menampilkan pertunjukan kontemporer tradisional saja, Xiqu Center juga menyelenggarakan kegiatan edukasi dan keluarga terkait opera Tiongkok untuk semua penonton.
Shanty Paredes, penyanyi kenamaan Indonesia yang sudah tinggal di Hong Kong selama 12 tahun pernah diundang sebagai pembicara TEDxTinhau Women dan membawakan single terbarunya “Love is Déjà vu” di depan ribuan orang di Xiqu Centre.
"Xiqu Center adalah gedung teater dengan suara dan pencahayaan yang luar biasa.Menurut saya, ini sungguh memilik makna mendalam mengingat gedung ini dibangun untuk menampilkan opera Kanton, sebuah bentuk seni pertunjukan tradisional," papar Shanty dalam siaran pers.
Xiqu Center sendiri terltak di West Kowloon Cultural District.
Destinasi yang membentang di atas lahan reklamasi seluas 40 hektar ini menjadi salah satu proyek area budaya terbesar di dunia, memadukan seni, edukasi, ruang terbuka hijau, dan kawasan pejalan kaki tepi laut sepanjang dua kilometer.
Sehingga tak dimungkiri kalau kawasan Xiqu Center cocok untuk menikmati pemandangan matahari terbenam dan jalan-jalan sore.
Konon, kawasan Xiqu Center juga merupakan rumah bagi destinasi seni dan budaya Hong Kong terbaru seperti M+, museum budaya visual modern dan kontemporer global pertama di Asia.
Lalu ada pula The Hong Kong Palace Museum di kawasan ini yang baru saja dibuka pada Juli 2022 dengan 900 keping warisan dari Palace Museum dipamerkan.
Berbagai hidden gem di atas sangat menarik ya, Kawan Puan? Yuk, kunjungi berbagai destinasi tersebut ketika kamu sempat berkunjung ke Hong Kong.
Baca Juga: 5 Hidden Gem Museum Batik di Indonesia, Ada di Jakarta hingga Bali
(*)