Parapuan.co - Memasuki bulan Oktober, maka saatnya Kawan Puan mempersiapkan untuk perayaan Halloween.
Perayaan Halloween biasanya identik dengan penampilan unik nan nyentrik.
Mulai dari kostum yang dikenakannya hingga makeup yang digunakan.
Bagi Kawan Puan yang ingin ikut serta merayakan Halloween namun tak mau makeup yang riber, berikut ini inspirasi makeup simple yang dirangkum dari Martha Tilaar dan Cosmopolitan.
1. Makeup Halloween ala Bridgerton
Bagi Kawan Puan penggemar serial Bridgerton, kamu bisa menjadikannya inspirasi untuk makeup Halloween.
Untuk perayaan Halloween kamu bisa tampil dengan makeup look ala Lady Whistledown yang bernuansa baby pink.
Makeup look satu ini akan membuat kamu terlihat natural dengan tampilan skin glow, serta tampak manis dengan memadukan beberapa warna eyeshadow di area mata dan pipi.
Baca Juga: Simpel, Ini 6 Inspirasi Nail Art Bertema Halloween yang Unik
2. Cupid Halloween Makeup
Berikutnya, kamu juga bisa makeup halloween sebagai Cupid yang unik nan menggemaskan.
Kawan Puan bisa membuat look dengan tone makeup bernuansa merah, mulai dari lipstik merah, blush on merah, hingga eyeliner merah.
Untuk membuat eye makeup terlihat stunning, kamu bisa tambahkan garis putih di atas lipatannya.
3. Makeup Halloween ala Marilyn Monroe
Inspirasi makeup halloween selanjutnya adalah riasan ala Marilyn Monroe.
Makeup look yang satu ini juga bisa dikenakan bertepatan dengan rilisnya film bertajuk Blonde yang mengisahkan tentang kehidupan bintang pop Hollywood tersebut.
Baca Juga: Ini Rekomendasi Lipstik Warna Gelap untuk Dipakai saat Halloween
Untuk tampil ala Marilyn Monroe dengan makeup ini kamu memerlukan kontur yang tepat untuk membuat garis wajah mirip, lipstik merah, eyeliner bersayap, dan eyeshadow netral.
4. Candy Corn Halloween Makeup
Selanjutnya, kamu bisa juga mengenakan makeup look candy corn untuk perayaan halloween.
Untuk membuat makeup look ini juga terbilang cukup mudah dan hanya sedikit makeup yang digunakan.
Kamu hanya membutuhkan lipstik hitam glossy dan eyeshadow putih, oranye, dan kuning.
5. Makeup Halloween ala Cat Woman
Terakhir, inspirasi makeup yang satu ini bisa kamu gunakan bagi Kawan Puan yang berhijab.
Makeup look cat woman bisa kamu buat untuk perayaan Halloween dengan eyeliner hitam untuk gambar hidung, kumis, dan bibir ala kucing.
Lalu untuk eyeshadow look-nya, kamu bisa pilih warna netral atau yang berwarna pinkish.
Kemudian, kamu bisa tambahkan eyeliner hitam berbentuk cat eye dan eyeliner putih di bagian bawah mata untuk menambah ilusi mata kucing yang realistis.
Baca Juga: Dari Kylie hingga Kendall, Intip Kostum Halloween Keluarga Kardashian-Jenner Tahun Ini
(*)