Parapuan.co - Memberikan tip kepada pramusaji restoran atau orang yang membantumu di tempat tertentu, tentu sudah lazim dilakukan.
Tapi Kawan Puan juga perlu tahu bahwa ada beberapa aturan memberikan uang tip, salah satunya menggunakan uang receh.
Selain itu beberapa waktu terakhir tengah viral film Blonde tayang di Netflix, yang mengangkat kisah hidup Marilyn Monroe.
Banyak yang belum tahu, ternyata semasa hidupnya Marilyn Monroe pernah mengalami kekerasan seksual hingga overdosis.
Simak ulasan selengkapnya dalam Berita Terpopuler Lady Boss hari ini, Minggu (9/10/2022).
1. 5 Aturan Memberikan Uang Tip, Salah Satunya Pakai Uang Receh
Kawan Puan, kamu mungkin sudah familier dengan uang tip seperti yang biasa diberikan kepada pramusaji restoran.
Selain untuk pramusaji, uang tip bisa diberikan kepada siapa saja yang menurut pemberi layak untuk menerimanya. Tapi ternyata pemberian uang tip di Indonesia ternyata ada aturannya loh.
Baca Juga: 5 Tips Hemat Mengelola Uang Jika Punya Banyak Dompet Digital Menurut Pakar
2. Ancaman Resesi Global, Apakah Aman untuk Berganti Pekerjaan? Ini Kata Pakar
Ancaman resesi ekonomi global yang belakangan ini ramai dibicarakan telah memunculkan banyak kekhawatiran di berbagai kalangan, tak terkecuali para pekerja.
Istilah yang mendeskripsikan kondisi ketika perekonomian suatu negara memburuk itu memang bisa terjadi kapan saja dan tentunya akan berdampak pada berbagai aspek.
Apalagi di samping kabar mengenai resesi, pemberitaan belakangan ini juga diramaikan dengan kabar terkait layoff besar-besaran yang dilakukan oleh sejumlah perusahaan besar.
Lantas sebenarnya, apakah kondisi yang penuh ketidakpastian ini merupakan waktu yang baik untuk berganti pekerjaan?
3. Kisah Hidup Marilyn Monroe, Pernah Alami Kekerasan Seksual hingga Overdosis
Kawan Puan mungkin sudah tidak asing dengan sosok Marilyn Monroe yang menjadi ikon budaya populer pada eranya.
Kisah hidup Marilyn Monroe diabadikan lewat film Blonde yang tayang di Netflix.
Lewat film tersebut dan berbagai sumber lain yang dikumpulkan PARAPUAN, diketahui Marylin Monroe harus melewati kehidupan yang keras untuk meraih kesuksesan.
Penasaran seperti apa kisah hidup Marilyn Monroe?
Baca Juga: Dara Puspita, Band Perempuan Pertama di Indonesia yang Legendaris