BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips Jaga Kesehatan saat Musim Pancaroba hingga 4 Aktivitas Fisik yang Bisa Bakar 100 Kalori

Maharani Kusuma Daruwati - Senin, 17 Oktober 2022
Lompat tali jadi salah satu aktivitas fisik yang bisa bakar kalori.
Lompat tali jadi salah satu aktivitas fisik yang bisa bakar kalori. lzf

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Senin (17/10/2022).

Mulai dari tips menjaga stamina tubuh saat musim pancaroba.

Hingga aktivitas yang dapat membakar 100 kalori.

1. Jaga Kesehatan di Musim Pancaroba, Ini Tips Menjaga Stamina Tubuh agar Tak Gampang Sakit

Belakangan banyak orang mengeluhkan mudah jatuh sakit.

Baik anak-anak maupun dewasa dikabarkan banyak yang mudah terserang penyakit, terutama batuk pilek.

Hal ini tak lain karena cuaca yang kian tak menentu di pergantian musim seperti saat ini.

Di musim pancaroba yang menjadi masa peralihan dari musim hujan ke musim kemarau atau sebaliknya, sering kali dikaitkan dengan datangnya berbagai jenis penyakit.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: IDAI Sebut Ada 131 Anak Indonesia Terkena Gangguan Ginjal Akut, Ini 4 Tips Jaga Kesehatan Ginjal si Kecil

2. Benarkah Sel Kanker Payudara Bisa Menyebar ke Organ Lain? Ini Organ yang Harus Diwaspadai

Pengidap kanker payudara harus menjalani pengobatan secara rutin agar kondisinya membaik.

Pasalnya, jika terlambat diketahui sel kanker payudara bisa menyebar ke organ tubuh lainnya atau metastasis.

Mengutip dari WebMD, metastasis merupakan suatu kondisi ketika kanker menyebar jauh dari payudara.

Lantas di mana saja sel kanker payudara bisa menyebar?

Bertepatan dengan Bulan Peduli Kanker Payudara yang jatuh pada Oktober ini, berikut ini berbagai organ yang dapat terkena penyebaran sel kanker payudara.

Yuk simak!

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Tips Olahraga untuk Penyintas Kanker Payudara, Ini Jenis Latihan yang Tepat

3. 4 Aktivitas Fisik Ini Bisa Bakar 100 Kalori, Mulai dari 7 Menit Saja

Memulai aktivitas fisik yang membakar kalori, mungkin bagi sebagian orang itu menjadi kegiatan yang tak gampang.

Padahal, membakar 100 kalori itu tidak harus dengan olahraga yang berat, bahkan bisa kamu lakukan di rumah.

Tak hanya itu, saja kamu pun bisa membakar 100 kalori tanpa makan banyak waktu, sebab bisa dilakukan mulai dari tujuh menit saja.

Berikut ini beragam aktivitas fisik yang bisa dilakukan dalam waktu singkat dan bakar 100 kalori.

Apa saja? Yuk simak penjelasannya!

Peregangan dan Relaksasi

Kawan Puan, peregangan dan relaksasi bukan aktivitas yang bisa disepelekan, sebab dalam waktu 30 menit kamu bisa membakar 100 kalori.

Selain kalori, dengan peragangan dan relaksasi seperti yoga kamu bisa mendapat manfaat lain yakni:

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: 4 Jenis Pekerjaan Rumah Tangga yang Ampuh Bakar Kalori, Apa Saja?

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru