Baca Juga: Intip Sejarah Sweater yang Mulanya Digunakan Sebagai Outfit Musim Dingin
Cardigan sweater sendiri hingga saat ini terus diminati dan memiliki banyak sekali variasi model yang mudah dipadukan dengan pakaian sehari-hari.
Sementara cardigan biasa memiliki kancing, ada yang disebut sebagai open cardigan atau open sweater yang memiliki potongan lebih panjang dan longgar.
Adapun wrap cardigan yang memiliki potongan mirip mantel mandi atau belt, serta cardigan dengan shawl collar yang menambahkan lapisan ekstra pada area leher untuk memberikan kehangatan.
2. Pullover Sweater
Pullover sebenarnya memiliki arti yang luas, sebab sweater apapun yang tidak memiliki kancing atau model terbuka seperti cardigan dapat dikategorikan sebagai pullover sweater.
Secara umum, pullover sweater merupakan sweater yang dipakai dengan cara ditarik ke kepala.
Sejumlah jenis sweater yang masuk ke dalam kategori ini di antaranya adalah non-turtleneck sweater, non-tunic sweater, crewneck sweater, dan V-neck sweater.