Parapuan.co - Jelang menikah terkadang menjadi momen paling rentan konflik hubungan karena adanya masalah komunikasi.
Beda pendapat terkait hal-hal kecil dapat menjadi masalah besar ketika kamu dan pasanganmu merasa sulit konsentrasi jelang hari H.
Alih-alih bahagia, pada akhirnya kamu akan berdebat panjang karena beda pendapat dan sulit memahami kebutuhan masing-masing.
Untuk mengatasinya, berikut tiga tips menghindari perdebatan jelang menikah seperti melansir Pinkvilla. Yuk, simak!
1. Mengambil Waktu Jeda
Jelang pernikahan, mengambil waktu jeda secara terpisah dengan pasangan dapat membantumu menghindari konflik.
Bukan berarti putus hubungan, tetapi berkomunikasi seperlunya saja agar fokus pada kebutuhan masing-masing dulu.
Selain itu, kamu juga bisa berkonsentrasi pada rencana pernikahan yang sudah diputuskan secara matang jauh-jauh hari.
Waktu jeda memberimu kesempatan untuk menenangkan diri sambil merindukan satu sama lain jelang hari pernikahan.
Baca Juga: Ramai Mempelai Pria Kabur saat Resepsi, Ini 3 Cara Atasi Beda Pendapat Jelang Menikah
2. Meningkatkan Rasa Syukur
Mengungkapkan rasa terima kasih atas apa yang telah dicapai atau sedang dikerjakan adalah dukungan yang dibutuhkan pasanganmu.
Pasanganmu mungkin cemas dan gugup jelang menikah, tetapi penguatan positif bisa sangat membantunya.
Bantu pasanganmu merasa lebih baik agar dirinya bisa percaya diri dan menghindari pikiran negatif jelang hari pernikahan.
3. Selesaikan Masalah Bersama
Pernikahan menyatukan kalian berdua, sehingga apapun masalah yang terjadi sebaiknya diselesaikan bersama.
Tak perlu saling menyalahkan saat menghadapi masalah, tetapi konsentrasi bagaimana penyelesaian masalahnya.
Untuk itu, kalian harus bertukar pendapat dan saling mendengarkan agar permasalahan jelang menikah segera selesai.
Jadi, itulah tips menghindari perdebatan jelang menikah ya, Kawan Puan.
Baca Juga: 5 Hal Penting yang Perlu Pasangan Diskusikan Sebelum Menikah
(*)