3. Coworking Space yang Mewah
Ruang kerja bersama yang mewah dapat mencakup semua hal dan fasilitas yang dibutuhkan sebuah perusahaan.
Misalnya saja dengan kehadiran kafe atau restoran, pusat rekreasi, area istirahat, hingga area bermain ketika waktu luang.
Bukan hanya dari segi fasilitas, coworking space yang mewah juga terlihat dari desain serta furnitur modern yang ada di dalamnya.
4. Coworking Space untuk Korporat
Berbeda dari coworking space yang mewah dengan desain yang futuristik, ruang kerja bersama untuk korporat jauh lebih sederhana dan fungsional.
Ruang kerja bersama untuk korporat biasanya punya tata letak yang lebih sederhana, fungsional dan sesuai dengan fungsi kerja.
Biasanya di ruang kerja bersama seperti ini tersedia beberapa ruangan yang digunakan untuk rapat atau bertemu dengan klien.
5. Open Coworking Space
Open coworking space adalah ruang kerja bersama terbuka yang tidak terhalang oleh dinding atau partisi yang bisa dibisahkan.
Sebagai gantinya, bekerja di open coworking space artinya para pekerjanya bisa menikmati pemandangan luas dari pusat aktivitas para pekerja.
Ide dan inspirasi besar juga bisa berkembang di ruang kerja bersama terbuka, karena diskusi jadi jauh lebih mudah dilakukan.
Jadi Kawan Puan itu tadi lima jenis coworking space yang bisa dipilih sesuai kebutuhan perusahaan. (*)
Baca Juga: Takut Salah dan Dianggap Tak Kompeten, Ini 5 Tanda Impostor Syndrome di Tempat Kerja